Pas Buat Weekend! 4 Wisata Kuliner dengan Olahan Daging Maknyus

Pas Buat Weekend! 4 Wisata Kuliner dengan Olahan Daging Maknyus - GenPI.co
4 tempat di Indonesia dengan olahan daging maknyus (sumber : alanjalanyuk, tripzilia)

GenPI.co - Hampir setiap daerah di Indonesia memiliki kuliner khas dari olahan daging. Tak hanya Sumatera Barat yang memiliki rendang, daerah lain pun juga punya segudang resep yang memanjakan lidah. Mulai dari olahan kering hingga berkuah, bakar hingga rebus semuanya ada.

Jika kamu sedang bingung mencari makanan dengan olahan daging, tak ada salahnya untuk mampir ke 5 tempat di Indonesia dengan olahan daging ternikmat. Berikut penjelasannya seperti dirangkum berbagai sumber.

1. Tengkleng, Solo

Solo, Jawa Tengah terkenal memiliki banyak kuliner enak dan memanjakan perut. Salah satunya yang berbahan dasar daging kambing adalah tengkleng. Jika dilihat sekilas, tengkleng akan mirip dengan gulai kambing. 

Bedanya, kuah dari tengkleng ini sedikit lebih encer daripada gulai. Tengkleng biasanya terbuat dari tulang kambing yang memiliki daging yang masih menempel. Bagian-bagian yang jadi favorit antara lain adalah tulang iga.

Tengkleng Solo ini bisa kamu dapatkan di banyak tempat. Salah satunya di Tengkleng Bu Pon dengan varian lengkap.

Keistimewaan tengkleng kambing Bu Pon ada pada menu dan varian yang cukup lengkap. Isi dari setiap sajian tengklengnya, dari iga, sumsum hingga bagian kepala kambing bisa kamu pilih dalam bentuk sate. 

Lokasinya ada di Shelter Lojiwetan, Jl. Kapten Mulyadi, Kedung Lumbu, Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah. Jam buka: Setiap hari, 9.00 hingga 16.00 WIB. Harga: Mulai dari 25,000 IDR per porsi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya