Spot Terbaik di Hutan Pinus Yogyakarta

Spot Terbaik di Hutan Pinus Yogyakarta - GenPI.co
Hutan Pinus yang ada di Bantul, Yogyakarta.

Pinus Pangger

Tempat ini menjadi salah satu lokasi favorit untuk berfoto, karena terdapat sebuah pohon yang memiliki sebuah lubang besar di tengahnya. Suasana keindahan amat sangat didukung ketika gelap datang, karena lampu lampu warna- warni akan menyala dari bawah dan dipantulkan ke pohon-pohon. untuk memasuki kawasan ini cukup membayar tiket masuk Rp 3.000 hingga Rp 5.000.

Wisata Pinus Karangasem

Di sini kamu akan melihat hamparan bunga warna kuning dan merah yang diskat sehingga membentku buka bila dilihat dari atas, untuk menikmati hamparan bunga ini cukup merogok kocek Rp 2.000.

Bukit Pangkuk Kediwung 

Spot terbaik untuk melihat sunset terdapat sebuah teras yag berbuat dari kayu yang tinggi.Dapat digunakan untuk melihat matahari terbenam secara leluasa, dengan harga tiket masuk Rp 2.000 perorang.

Seribu Batu Songgor Langit

Kawasan ini sangat cocok buat kamu yang akan berlibur bersama keluarga, arena ini banyak menyuguhka edukasi. Selain itu terdapat juga rumah hobbit yang lucu dan sanggat disukai anak anak untuk berfoto, dengan jalan setapak yang terbuat dari kayu, dan gundukan tanah. Kawasan ini seolah menciptakan wilayahnya sendiri yang beda dari yang lain. Untuk memasuki kawasan ini cukup membayar sebesar Rp 2.000.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya