Wisata Perahu Di Kali Pepe

Wisata Perahu Di Kali Pepe - GenPI.co
Atraksi menyusuri Sungai Pepe dengan perahu.

Festival Lampion di Pasar Gede Solo memang memikat. Banyak atraksi yang bisa pengunjung rasakan saat mengunjungi event ini. Foto-foto di bawah gemerlap lampu lampion tentu saja menjadi pengalaman tak terlupakan. 

Selain Berfoto-foto di Lokasi Festival Lampion di Pasar Gede Kota Solo, pengunjung bisa menyusuri Kali Pepe yang membelah Kota Solo dengan perahu. Biayanya tak mahal,  hanya Rp10 ribu saja. Rute yag ditawarkan mulai dari dermaga Kelurahan Sudiroprajan menuju ke Kretek Gantung kemudian berputar kembali menuju ke dermaga yang berada di kelurahan Sudiro Prajabatan , Kecamatan Jebres, Kota Solo.

Ketua Pokdarwis Sudiro Prajan Yoanita Fransiska Lili mengatakan, perahu Pepe telah ada sejak tahun 2015. Atraksi ini dikelola olah Pokdarwis yang diketuainya. Atraksi kali ini, lanjutnya, adalah bagian dari rangkaian Grebeg Sudiro yang dilaksanakan mulai 27 Januari sampai 5 Februari 2019. Satu Perahu bisa mengangkut 6 sampai 7 orang dewasa, di jalur yang dilitansi  perahu dihiasi lampion berwana merah yang cantik 

“Perahu Pepe kali ini akan menyusuri Sungai sejauh 1 km pulang pergi. Biasanya kita beroprasi 10 hari saja sampai tanggal 5 Februari. Tapi kalau nanti animo masyarakat masih tinggi kemungkinan kita akan sampai tanggal 15 Februari 2019,” tambah wanita yang akrab disapa Ita ini.

Seorang warga Solo bernama Trias mengaku senang akan adanya atraksi perahu Pepe ini. Datang bersama kedua anaknya, mengatakan baru sekali mecoba naik perahu ini, yakni adalah pada tahun 2015 silam.

“Kalau dulu agak berbau sungainya tapi sekarang sudah bagus dan tidak sebau dulu lagi karena ada kegiatan pembersihan sungai sebelum acara dimulai,” Katanya.

Menyusuri sungai Pepe bisa jadi momen yang terbaik bersama keluarga. Anak-anak pasti senang menyusuri sungai diiringi gemerlap lampion khas Imlek.  “Anak-anak saya senang diajak ke sini. Susur sungai ini dan cocok untuk rekreasi keluarga”, imbuh Trias.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya