Jalan Tenilo-Iluta Perlebar Akses Wisata

Jalan Tenilo-Iluta Perlebar Akses Wisata - GenPI.co
Pemandangan danau Limboto dilihat dari jalan Tenilo-Iluta.

Pembangunan jalan Tenilo-Iluta yang menghubungkan Kota Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo akan semakin membuka akses pariwisata di kawasa Batudaa dan Kota Barat.

Jalan Tenilo-Iluta sepanjang 4,3 kilometer dimulai dari titik awal di Kelurahan Pilolodaa Kota Barat Kota Gorontalo hingga ke Desa Iluta Kabupaten Gorontalo.

Proyek pembangunan jalan ini masuk dalam kawasan areal hutan penggunaan lain yang melewati bukit-bukit di sepanjang lebih dari 4 km tersebut.

Jalan Tenilo-Iluta sangat strategis. Pembukaan jalan ini akan berdampak pada daerah-daerah wisata yang ada disekitarnya seperti Benteng Otanaha, Pendaratan Soekarno, Makam Ju Panggola, Gua ular, Pemandian alam Barakati, dan Botuhuayo.

Selain itu, jalan yang sangat dinanti-nantikan oleh masyarakat ini, juga dapat meningkatkan dan memperlancar lalu lintas barang dan jasa.

“Jika jalan ini sudah bisa digunakan maka pariwisata di Kota Barat, Kota Gorontalo Insyaallah lebih berkembang, demikian juga di Batudaa di Kabupaten Gorontalo,” kata Ivone Larekeng, Kepala Bidang Pemasaran Provinsi Gorontalo, Sabtu (2/2/2019).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya