Gulungan Ombak Pantai Plengkung, Surga Selancar di Banyuwangi

Gulungan Ombak Pantai Plengkung, Surga Selancar di Banyuwangi - GenPI.co
Pantai Plengkung, Banyuwangi (Foto: Kemenparekraf)

Bahkan pengunjung juga bisa mengelilingi Taman Nasional Alas Purwo yang dikelilingi pepohonan yang menjulang tinggi. Di sana pengunjung bisa melihat satwa liar seperti kera hingga rusa. 

Pantai ini berada di Desa Kalipait, Kecamatan Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Untuk menuju ke sana, ada due rute yang biasa dilalui pengunjung. 

Rute pertama melalui jalur darat, bila kamu dari kota Banyuwangi, kamu harus menuju ke Kaliapit. Setelah itu, menuju ke Pasaranyar dan Trianggulasi, lalu ke arah Pancur. 

Setelah sampai di Pancur, kamu bisa lansug melanjutkan perjalanan menuju Pantai Plengkung.

Rute berikutnya melalui jalur laut, dari kota Banyuwangi, kamu harus menuju ke Grajagan terlebih dahulu. Setelah itu, kamu bisa menyewa speedboat untuk menuju ke Pantai Plengkung.

BACA JUGA: Menikmati Mangrove Menari di Sumba, Segala Rasa pun Membuncah

Fasilitas di pantai ini juga sudah sangat memadai. Ada banyak penginapan di sekitar pantai. 

Selain itu, pantainya juga dilengkapi fasilitas lainnya seperti kamar mandi, tempat beristirahat, payung, penyewaan papan selancar, dan masih banyak lagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya