
GenPI.co - Seksolog Dokter Boyke Dian Nugraha menganjurkan pasangan suami istri (pasutri) melakukan berbagai variasi saat bermain cinta di ranjang.
Variasi-variasi gaya tersebut akan membuat sesi pertempuran di ranjang bakal berjalan lebih membara.
Selain itu, berbagai gaya baru di atas ranjang juga akan mencegah suami istri mengalami kebosanan.
BACA JUGA: Tips Dokter Boyke untuk Wanita Karier agar Suami Tidak Selingkuh
Dengan demikian, ikatan antara suami dan istri akan lebih kuat di dalam mahligai rumah tangga.
Dokter Boyke mengaku selalu menganjurkan para pasiennya mencoba berbagai gaya baru saat bermain cinta.
BACA JUGA: Tips Dokter Boyke untuk Pria Bikin Wanita Puas saat Bermain Cinta
"Kami selalu ajarkan kepada pasangan, 'enggak mau coba bu (gaya, red) begini?" ujar Dokter Boyke sebagaimana dilansir JPNN, Kamis (16/11).
Alumnus Universitas Indonesia itu mempunyai referensi bagi suami istri yang ingin mencoba gaya baru saat hubungan di ranjang.
BACA JUGA: Tips Dokter Boyke agar Suami Istri Kuat Bermain Cinta
Dokter Boyke mengaku memiliki buku khusus yang berisi berbagai gambar gaya bermain cinta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News