Dibangun Waskita, Ini Ruang Isolasi Tekanan Negatif Pasien Covid

14 Juni 2021 07:40

GenPI.co - PT Waskita Karya (Persero) Tbk turut berkontribusi dalam pemulihan Indonesia terkait covid-19, yaitu dengan membangun ruang isolasi bertekanan negatif.

“Turut berkontribusi dalam pembangunan fasilitas di beberapa rumah sakit covid-19 di beberapa daerah,” unggah Instagram @waskita_karya, Kamis (10/6/2021).

Ruang isolasi bertekanan negatif khusus penyakit infeksi emerging (PIE)/covid-19 yang dibangun Waskita telah hadir di Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik (RSUP HAM) di Medan, Sumatera Utara.

BACA JUGA:  Waskita dan CCCC Teken Master Agreement, Erick Thohir Jadi Saksi

Dikemukakan, ruang isolasi tersebut didesain khusus untuk menangani pasien dengan penyakit infeksi, agar terpisah dari pasien lain.

Tujuan adanya ruang isolasi ini, untuk mengendalikan penyebaran penyakit menular yang bisa mewabah.

BACA JUGA:  3 Alasan Anak dan Cucu Waskita Karya Terbitkan Surat Utang

Ruangan isolasi dibuat bertekanan negatif, bertujuan untuk melindungi tenaga kesehatan maupun nonkesehatan yang turut terlibat dalam penanganan pasien covid-19.

Dalam ruangan rawat pasien tersebut, udara tidak akan menyebar ke area lainnya. Dengan begitu, penyebaran virus dapat diminimalisir.

BACA JUGA:  Waskita Karya Cs Bakal Tuntaskan Bangun Bendungan Leuwikeris 2022

Pemanfatan ruang tersebut, khusus digunakan untuk merawat pasien dengan kategori sedang sampai berat.

Ruang isolasi bertekanan negatif di RSUP H. Adam Malik juga merupakan satu-satunya di Sumatera Utara.

Luasnya 919 m2, terdiri dari 15 tempat tidur. Adapun delapan di antaranya telah difasilitasi ventilator.

Proyek pembangunan ruangan isolasi digagas Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan, Kementerian Kesehatan.

Pembangunannya dikerjakan mulai Mei 2020 dan sudah selesai pada Juli 2020, dan difungsikan sampai saat ini. 

Dikutip dari laman rsham, ruang isolasi bertekanan negatif di RSUP H. Adam Malik, merupakan hibah dari Kementerian Kesehatan dalam upaya penanganan covid-19.

Pelaksana Harian Direktur Utama RSUP HAM, Direktur Medik dan Keperawatan, Zainal Safri mengatakan ruang isolasi tekanan negatif terletak di tanah seluas 900 m2, pembangunannya menelan biaya sekitar Rp 19,8 miliar. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co