Bantu Air Bersih, Starbucks Bangun Tangki Air di Lombok

26 Agustus 2021 21:40

GenPI.co - Starbucks dan organisasi Planet Water Foundation membantu pembangunan sebuah AquaTower terbaru beserta dengan sistem filtrasi di Pondok Pesantren Al-Ijtihad Danger, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Pembangunan tangki air yang didanai oleh The Starbucks Foundation ini mampu menyediakan air bersih hingga 1.000 liter per jam untuk membantu 3.900 warga desa Danger.

Starbucks terus menunjukkan dukungannya kepada masyarakat Indonesia melalui penyediaan akses air bersih yang aman untuk diminum serta pembangunan tempat mencuci tangan.

BACA JUGA:  Ada 3 Menu Spesial di HUT Starbucks ke-19, Pecinta Kopi Merapat!

Menurut Planet Water Foundation, desa Danger merupakan salah satu daerah padat penduduk di Lombok Timur, di mana akses air bersih selalu menjadi kendala bagi warganya.

Mereka terbiasa mengambil air dari sumur untuk kebutuhan sehari-hari, termasuk sumur di Pondok Pesantren Al-Ijtihad Danger. Beberapa warga dan siswa bahkan bersedia untuk tinggal di sekolah agar mendapatkan akses air untuk mencuci, minum, mandi dan memasak.

BACA JUGA:  Kolaborasi Starbucks X FILA Hadirkan Merchandise Street Style

Namun, warga kurang memiliki pengetahuan tentang pentingnya air bersih, sehingga mereka mengakses sumber air yang sama menggunakan ember atau pipa, tanpa prosedur kebersihan yang memadai dan bahkan langsung mengkonsumsinya.

Akibatnya, banyak warga yang menderita penyakit kulit serta gangguan kesehatan lainnya. Dengan dibangunnya AquaTower ini, kini warga tidak perlu menetap di sekolah serta memiliki akses air bersih yang merata.

Starbucks dan Planet Water Foundation telah bekerja sama dalam menyediakan akses air bersih di Indonesia sejak 2011, lewat pembangunan sistem filtrasi AquaTower untuk 14 kelompok masyarakat yang berlokasi di Bali, Bekasi, Lombok, Medan, Surabaya dan Tangerang.

Kolaborasi ini telah memberikan dampak positif lewat penyediaan akses air bersih kepada lebih dari 25.000 penduduk di Indonesia, memberikan pendidikan kepada anak-anak tentang praktik kebersihan yang menyelamatkan nyawa dengan berfokus pada kegiatan mencuci tangan dan melindungi diri dari kuman.

“Kami sangat senang untuk kembali memberikan dukungan kepada Planet Water Foundation dalam menyediakan akses air bersih, yang memberikan dampak sosial positif bagi masyarakat Indonesia,” ujar Anthony McEvoy, pemimpin Starbucks di PT Sari Coffee Indonesia.

Ishak Kasum, Program Manager, Planet Water Foundation Indonesia menambahkan, meskipun situasi saat ini menantang, Starbucks dapat terus memberikan dukungan kepada masyarakat.

Memahami pentingnya kebersihan tangan dan diri adalah awal untuk memiliki hidup yang lebih sehat, cara yang ampuh dan terjangkau untuk menyelamatkan nyawa. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co