Menkes Budi Gunadi Buka Suara Soal Harga PCR, Semua Harap Tenang

27 Oktober 2021 02:40

GenPI.co - Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin akhirnya buka suara soal polemik tes PCR di Indonesia.

Menurut Budi, saat ini harga PCR di Indoensia sudah termasuk murah dibandingkan bandara-bandara lain di seluruh dunia.

"Harga PCR kita yang ditentukan Pak Presiden kemarin itu sudah 10 persen paling bawah, paling murah, dibandingkan harga tes PCR di seluruh dunia," kata Budi dalam konferensi virtual di YouTube Perekonomian, Selasa (26/10).

BACA JUGA:  Pengamat Khawatir 2 Jenderal Maju Pilpres 2024

Budi mengakui harga PCR di India memang murah karena mereka memproduksi alat kesehatan di dalam negeri sendiri.

“Memang India negara yang paling murah untuk semua selain China karena memang mereka punya produksi dalam negeri,” jelasnya.

BACA JUGA:  Nih Dia 3 Tokoh yang Menjadi Penerus Jokowi

Selain itu, Budi memastikan pemerintah tak berencana memberikan subsidi karena sudah diturunkan dan murah.

"Pemerintah tidak akan merencanakan subsidi karena memang kalau kita lihat harganya apalagi sudah diturunkan itu sudah cukup murah,” katanya.

BACA JUGA:  Mafia PCR Pesawat Meresahkan, Ucapan Luhut Disorot Tajam

Sebelumnya, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan mengatakan, Presiden Jokowi memerintahkan harga tes PCR turun menjadi Rp300.000 dari Rp495.000.

Menurut Luhut, kebijakan PCR masih ada karena melihat risiko penyebaran Covid-19 yang makin meningkat.

"Kebijakan PCR ini diberlakukan karena kami melihat risiko penyebaran makin meningkat karena mobilitas penduduk sangat pesat," ujar Luhut Pandjaitan. (ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co