Seperti Ini Penampakan Sapi Kurban Berbobot 1 Ton Pesanan Jokowi

06 Agustus 2019 20:31

GenPI.co— Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memesan dua ekor sapi ukuran jumbo untuk hewan kurban Hari Idul Adha 1440 Hijriah dari peternak di Boyolali, Jawa Tengah.

Dua sapi ukuran jumbo yang dipesan berusia 4,5 tahun dengan bobot 1,3 ton. Satu lagi sapi usia 3,5 tahun dengan bobot 1,1 ton.

Peternak penggemukan sapi Lembu Suro, Andi Saputro, di Desa Potronayan, Nogosari Boyolali, Jawa Tengah, mengatakan utusan Presiden Jokowi dari Jakarta mendatangi peternak yang ada di Desa Potronayan mencari sapi untuk hewan kurban.

Baca juga:

Dokter Hewan di Gorontalo Maraton Periksa Sapi Kurban

Pemerintah Tetapkan Idul Adha Jatuh pada Minggu, 11 Agustus 2019

Ia mengatakan utusan Presiden Jokowi tersebut juga membawa tim dari MUI Surakarta guna memeriksa kondisi kesehatan hewan sapinya, dan dinyatakan sah untuk hewan kurban.

Setelah melihat-melihat kondisi kesehatan hewan sapi, terpilih dua ekor sapi yang ukuran jumbo untuk hewan kurban di Masjid Solo.

"Dua ekor sapi pesanan Pak Jokowi, yakni jenis simental dengan ukuran berat jumbo 1,3 ton per ekornya dengan harga Rp100 juta, sedangkan satu lainnya 1,1 ton di bawah Rp100 juta per ekor," kata Andi. Selasa (6/8/2019).

Andi mengatakan, pengiriman sapi kurban milik Jokowi ke dua masjid itu direncanakan Sabtu (10/8/2019) petang.

"Dua ekor sapi kurban pesanan dari Pak Jokowi itu, akan dikirim satu ekor di Masjid Agung Solo, dan satu ekor lainnya untuk dikurbankan di Masjid Al Wustho barat Pura Mangkunegaran Solo," kata Andi. (ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
sapi   hewan   kurban   presiden   jokowi  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co