1.200 Polisi Amankan Unjuk Rasa Pondok Pesantren Al Zaytun Indramayu

15 Juni 2023 14:40

GenPI.co - Sebanyak 1.200 polisi dikerahkan untuk mengamankan aksi unjuk rasa di Pondok Pesantren Al-Zaytun Indramayu, Jawa Barat.

Kapolres Indramayu AKBP Fahri Siregar mengatakan aksi unjuk rasa tersebut digelar oleh Forum Indramayu Menggugat.

“Ada sebanyak 1.200 personel yang kami kerahkan untuk mengamankan aksi,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (15/6).

BACA JUGA:  Beri Santunan Anak Yatim Indramayu, Ganjar Sejati Gelar Buka Bersama

Dia mengaku telah menerima dua surat terkait unjuk rasa mengenai keberadaan Pondok Pesantren Al-Zaytun ini.

Surat yang pertama dari kelompok yang mengatasnamakan Forum Indramayu Menggugat yang akan menggelar demo di jalan depan ponpes.

BACA JUGA:  Petani Tersambar Petir di Indramayu saat Panen Padi, 3 Tewas

Sedangkan surat yang kedua yakni dari internal Pondok Pesantren Al-Zaytun yang juga menggelar aksi di lokasi yang sama.

“Ada dua kubu yang akan melakukan unjuk rasa di lokasi yang sama,” tuturnya.

BACA JUGA:  Kasus Polisi Dianiaya di Indramayu Jawa Barat, 3 Pelaku Dibekuk

Jumlah polisi yang dikerahkan ini juga telah mempertimbangkan massa aksi dari dua kubu yang cukup banyak.

Forum Indramayu Menggugat akan menyampaikan tuntutannya di antaranya meminta MUI dan Kemenag mengusut dugaan ajaran sesat Ponpes Al-Zaytun.

Keberadaan pondok pesantren itu juga dirasa tidak memberikan manfaatkan untuk warga sekitar. Sebab pengajar, santri dan pegawainya bukan dari Indramayu. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co