Waspada, Tidur Lebih dari 9 Jam Tiap Malam Rentan Kena Stroke

14 Januari 2020 11:56

GenPI.co - Waktu tidur ideal bagi orang dewasa adalah 8 jam.  Namun bagaimana jika tidur hingga 9 jam bahkan lebih? Siap-siap saja kena stroke.

Itu adalah kesimpulan dari sebuah studi skela besar yang dilakukan di China/ Selain tidur lebih dari 9 jam di malam hari. Mereka yang juga tidur siang panjang juga meningkatkan risiko terkena stroke

BACA JUGA: Nggak Pede Gara-Gara Bau Mulut? Santap 3 Makanan Berikut!

Penelitian tersebut dilakukan oleh ilmuwah Huazhong University of Science and Technology di Wuhan. Sebanyak 31.750 partisipan dengan rata-rata usia 62 tahun dilibatkan. Mereka tidak memiliki sejarah stroke atau kondisi kesehatan besar lainya.

Sebelum memantau meeka selama rata-rata  tahun, peneliti juga mencatat kebiasaan tidur mereka, Sebanyak 80 persen manula tersebut  tidur siang lebih 90 menit sehari. Sementara 24 persen tidur 9 jam atau lebih sehari.

Temuan yang dipublikasikan di laman Neurology menunjukkan, mereka yang tidur siang secara teratur selama lebih dari 90 menit adalah 25 persen lebih mungkin mengalami stroke daripada mereka yang tidur sebentar lebih pendek dari satu hingga 30 menit.

Faktor faktor yang memengaruhi  risiko stroke, seperti tekanan darah tinggi, diabetes, dan merokok, juga diperhitungkan dalam penelitian tersebut.

Mereka yang tidak tidur siang, atau yang tidur siang antara 30 menit hingga 1 jam, tidak lebih mungkin terserang stroke daripada orang yang tidur siang lebih singkat dari satu hingga 30 menit.

BACA JUGA:  Ternyata Pakai Bra Berkawat Berbahaya Loh, Ladies!

Demikian pula, mereka yang tidur lebih dari 9 jam tiap malam, lebih mungkin terkena stroke sebesar 23 persen dari pada mereka yang tidur 8 jam ke bawah.

“Hasil ini menyoroti pentingnya tidur siang dan durasi tidur moderat dan mempertahankan kualitas tidur yang baik, terutama pada orang dewasa paruh baya dan yang lebih tua,” ujar Xiaomin Zhang, MD, Ph.D, salah satu peneliti.

Ia menambahkan, penelitian lebih lanjut perlu dilakukan untuk memahami bagaimana durasi tidur terkait dengan kerentanan terkena stroke(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co