GenPI.co - Masjid Agung Al-Munada Baiturrahman (Masjid Perahu) yang berada di Jalan Menteng Pulo Raya Nomor 23, Menteng Dalam, Jakarta Selatan, memiliki bangunan yang unik.
Bangunan unik masjid ini berbentuk perahu.
BACA JUGA: Alyssa Soebandono Rindu Pulang Kampung Bertemu Papa dan Mama
Ikon perahu yang khas dari masjid itu terinspirasi dari kisah Nabi Nuh. Di dalam bangunannya terdapat sebuah Al-qur'an raksasa berukur 2meterx1 meter di teras belakang.
Al-qur'an raksasa ini ditulis oleh H Amir Hamzah yang dikelilingi oleh batu akik berwarna-warni.
Namun, Al-qur'an ini hanya sebagai pajangan saja untuk para pelancong yang ingin melihat dari dekat.
Kalau wisatawan ingin melihat nampak jelas Al-qur'an itu, penjaga dengan senang hati membukakannya langsung. Diketahui, Al-qur'an ini ditulis tak lama sejak masjid di bangun.
BACA JUGA: Ramadan, Pengacara Aziz Yanuar Rindu Sambal Kentang Balado
Selain dijadikan sebagai tempat beribadah umat muslim, masjid ini juga memiliki kegiatan lainnya yang berhubungan dengan pengembangan pengetahuan agama Islam, mulai dari TPA, pengajian, dan zikir bersama. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News