Lowongan Kerja BUMN 2023: Pegadaian Buka Loker, Lulusan S1 Bisa Daftar

07 Februari 2023 20:00

GenPI.co - PT Pegadaian (Persero) yang merupakan BUMN papan atas membuka lowongan kerja (loker) bagi lulusan S1 yang berlaku hingga 11 Februari 2023.

Salah satu lowongan kerja yang disediakan Pegadaian ialah posisi officer developer integration application.

Pelamar yang sudah diterima menjadi karyawan Pegadaian akan mendapatkan berbagai tanggung jawab.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja 2023: Bappenas Buka 4 Loker untuk Lulusan S1

Di antaranya ialah bertanggung jawab dalam pengembangan platform teknologi aplikasi middleware dari sisi capability dan deliverable.

Selain itu, pelamar yang diterima menjadi pegawai Pegadaian juga harus memberikan dukungan kepada team dan seluruh divisi dalam pengembangan integrasi aplikasi dari sistem perusahaan.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja BUMN 2023: BTN Buka Loker, Penampilan Menarik

Mereka pun harus mengelola dan monitoring traffic transaksi application programming interface (API) dengan pihak ketiga.

Pegadaian sendiri mengimbau masyarakat berhati-hati terhadap berbagai bentuk penipuan yang mengatasnamakan perusahaan.

BACA JUGA:  Lowongan Kerja BUMN 2023: Fresh Graduate Bisa Daftar Loker PT KIW

Manajemen juga memastikan tidak memungut biaya apa pun selama proses rekrutmen.

“Pegadaian tidak bertanggung jawab terhadap proses iklan lowongan kerja di luar channel resmi Pegadaian,” bunyi keterangan di laman resmi Pegadaian.

Berikut ini Lowongan Kerja (Loker) di BUMN Pegadaian pada Februari 2023:

Officer Developer Integration Application:

Persyaratan:

- Pendidikan minimal S1 diutamakan jurusan IT atau sederajat.

- Memiliki pengalaman bekerja di bidang posisi yang sama minimal 4 tahun di level officer.

- Memiliki kemampuan memahami logika proses transaksi dan produk secara end to end (fullstack mindset)

- Memiliki pemahaman dan pengalaman dalam pengembangan API, aplikasi Middleware, Switching, dan pengelolaan API management.

- Menguasai bahasa pemrograman, DB, dan framework yang lazim digunakan dalam pengembangan aplikasi Middleware, seperti JAVA, PHP, GO, dan PYTHON.

- Menguasai tools pengembangan dan modernisasi aplikasi di Pegadaian (CI/CD, docker/containerization, virtualization, dan microservices).

- Memiliki kemampuan melakukan troubleshoot dan performance tuning system.

- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan bisa bekerja dalam format teamwork.

- Memiliki kemampuan identifikasi, analisis permasalahan, dan problem solver.

- Memiliki pengetahuan yang luas tentang perkembangan teknologi di bidang IT, agile, dan bisa bekerja di bawah tekanan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co