Cara Bedakan Ikan Bawal Laut dan Bawal Empang, Jangan Tertukar!

31 Maret 2022 13:35

GenPI.co - Pedagang Pasar Kramat Jati Abdul Rasyid membeberkan perbedaan antara ikan bawal laut dengan bawal empang.

Sesuai namanya, bawal laut tinggal di laut. Sementara itu, bawal empang hidupnya di empang.

Rasyid menuturkan bawal empang memiliki warna fisik yang sangat berbeda dengan bawal laut.

BACA JUGA:  Khasiat Makan Ikan Lele Ternyata Sangat Dahsyat, Di Luar Dugaan

"Bawal laut berwarna putih agak pucat, sedangkan bawal empang memiliki ciri fisik berwarna agak oranye," ungkap dia ketika ditemui di Pasar Kramat Jati, Jakarta Timur, Rabu (30/3).

Mengenai harganya, Rasyid menyebut bawal laut jauh lebih mahal dibandingkan bawal empang.

BACA JUGA:  Resep Pesmol Ikan Gurame, Kuah Kuning Harum dan Menggoda

"Bawal laut Rp 60 ribu per kilogram, sedangkan bawal empang Rp 25 ribu per kilogram," ujar dia.

Lebih lanjut, Rasyid menjelaskan rasa bawal laut ketika dimasak jauh lebih enak dibandingkan bawal empang.

BACA JUGA:  Rekomendasi Tempat Makan Ikan Bakar yang Tak Bikin Kantong Jebol

"Bawal laut terkadang pas dimakan masih ‘bau tanah’," kata pedagang yang telah berjualan selama lima tahun tersebut.

Mengenai ‘bau tanah’ itu, Rasyid menegaskan butuh orang yang paham mengenai cara memasak bawal empang.

"Kalau tidak bisa masaknya, tentu masih terasa di lidah sensasi ‘bau tanah’ itu," tutur dia.

Selain itu, Rasyid mengatakan bawal laut biasanya digunakan untuk masakan seafood dan bawal empang untuk warteg. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co