Ungkap Kepribadian Seseorang Berdasarkan Aroma Parfum

10 Januari 2020 20:41

GenPI.co - Setiap individu memiliki wangi parfum kesukaan yang berbeda-beda. Tenyata, dari wewangian itu bisa mengetahui karakter seseorang.

Berdasarkan Psikolog asal Jerman, Dr. Joachim Mensing dari Research Institute for Applied Aesthetics menyatakan, ada hubungan antara keperibadian, suasana hati dan ketertarikan terhadap aroma parfum tertentu.

Walaupun, aroma parfum yang kalian pilih itu tidak secara spontan tapi berhubungan dengan sifatnya.

Berikut GenPI.co sampaikan informasi pemilihan aroma parfum yang bisa mencerminkan kepribadian seseorang :

1. Musk (kasturi)

Musk identik dengan aroma yang tajam dan menggambarkan kesan maskulin. Biasanya aroma ini mencerminkan, penggunanya sosok yang misterius dengan tampilan yang elegan.

Sosok seseorang yang menyukai aroma itu pada umumnya memiliki kebolehan dan seni, berfikir tangkas, percaya diri dan tiddak suka basa-basi.

BACA JUGA : Pria Wangi Bikin Wanita Terbuai, Ini 3 Aroma Parfum Favorit

2. Floral (bunga-bungaan)

Setiap aroma punya ciri khas, seperti bunga-bungaan menggambarkan femininitas dan kelembutan. Bagi kalian yang menyukainya terkenal memiliki sisi glamor dan sifat anggun yang tercermin.

3. Wood (kayu-kayuan)

Aroma kayu juga memiliki penggemar, biasanya kayu yang digunakan adalan cendana, cemara, vitiver dan patchouli. Kalian yang suka dengan aroma ini memiliki ciri khas yang sangat sederhana, dengan gaya klasik.

Untuk kepribadian yang ditampilkan, biasanya blak-blakan, tegas saat melihat diskriminasi, oelecehan atau ketidakadilan.

BACA JUGA : 5 Rekomendasi Parfum Favorit untuk Kado Natal, Nomor 5 Wow Banget

4. Fruity (buah-buahan)

Aroma buah-buah memberikan kesan segar. Bagi kalian yang memakainya terlihat lebih energik.

Berdasarkan penelitian Hirrsch, pengguna parfum ini membeli kepribadian yang cenderung, sinis, sarkastik, mudah kesel dan rewel. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co