Toner Lokal Mencerahkan Wajah, Dijamin Nggak Rugi!

03 April 2020 19:00

GenPI.co - Jangan sepelekan kemampuan toner lokal ini. Wajah kusam bisa disulap jadi cerah. Coba deh, dijamin nggak rugi! 

Sekarang, toner tidak hanya berfungsi sebagai penyegar dan menyeimbangkan pH kulit.Toner juga diperkaya dengan bahan-bahan yang dapat mencerahkan kulit. 

Simak yuk, rekomendasi produk toner untuk mencerahkan kulit yang kusam. 

1. Biokos Derma Bright Intensive Brightening Toner

Skincare lokal ini merilis toner yang diformulasikan untuk mencerahkan kulit dan mengatasi hiperpigmentasi dengan inovasi terbaru, yaitu seri Derma Bright. Biokos Derma Bright Intensive Brightening Toner diformulasikan dengan bahan aktif Humulus Lupulus Extract, Alpha Arbutin dan Saccharomyces/Xylinum Black Tea ComplexTM.

Ketiga kandungan ini mempunyai manfaat yang mampu untuk mencerahkan kulit dan menghambat pembentukan melanin pada kulit. Cocok untuk kamu yang mempunyai masalah dengan kulit kusam, Satu botol toner ini dibanderol dengan harga Rp 175 ribu.

2. Mineral Botanica Brightening Toner

Toner dari Mineral Botanica ini mengandung arbutin dan licorice extract yang memang sudah terbukti mampu mencerahkan dan meratakan warna kulit.

Mineral Botanica Brightening Toner ini memiliki aroma segar yang tidak mengganggu. Dengan pemakaian rutin, toner ini bisa membantu mencerahkan kulit wajahmu. Dijual dengan harga yang relatif murah, yaitu kisaran Rp25 ribu. Tidak hanya itu saja, toner berikut ini tergolong ideal digunakan sehari-hari tanpa takut over budget untuk membeli produk skincare berkualitas.

3. ElsheSkin Lightening Refresh Toner

Whitening agent seperti gluthatione, alpha arbutin, dan vitamin c mampu untuk membuat kulit menjadi lebih cerah merata. Ada pula kandungan grapeseed extract sebagai anti-oksidan, melembapkan, dan juga melembutkan kulit.

Aplikasikan toner setelah membersihkan kulit wajah dengan menggunakan facial wash. Tidak hanya mampu menyegarkan dan mengembalikan kelembapan, produk ini juga dapat mencerahkan kulit wajah.

4. Raiku Brightening Toner

Produk toner mencerahkan pertama yang bisa kamu coba adalah produk dari Raiku. Dapat diaplikasikan untuk kulit sensitif karena tidak mengandung paraben serta alkohol. Terdapat kandungan niacinamide yang dapat melembapkan, mencerahkan, menyamarkan noda hitam, dan meratakan warna kulit.

Lalu, ada juga kandungan rice extract sebagai anti-oksidan. Ingin kulit cerah dan juga glowing? Produk ini juga diklaim mampu membuat kulit glowing karena mempunyai kandungan safflower.

5. Emina The Bright Stuff Toner

Kalau kamu hanya mempunyai bujet yang minimal, tidak ada salahnya untuk mencoba produk lokal dari Emina yang satu ini. Kandungan utama dari niacinamide atau vitamin B3 mampu membuat kulit menjadi lebih segar dan lembap. Selain itu, kandungan ini pula yang dapat mencerahkan dan mengatasi masalah kulit yang menjadi kusam akibat sering beraktivitas di luar. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto
wajah kusam   wajah   disulap   cerah   toner   toner lokal   nggak rudi   dijamin  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co