3 Minuman Terbaik Penurun Kolesterol, Buktikan!

26 Februari 2021 20:15

GenPI.co - Anda mungkin sudah pernah mendengar tentang minuman sehat yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol di dalam tubuh.

Beberapa jenis minuman di bawah ini ternyata dapat membantu Anda mengurangi kadar kolesterol.

BACA JUGA3 Makanan Terbaik untuk Membantu Menurunkan Kolesterol Jahat

1. Jus apel

Jus apel memiliki kandungan serat dan polifenol yang dapat meningkatkan kesehatan organ jantung, termasuk menurunkan kolesterol.

Tak heran, jus apel dianggap sebagai salah satu minuman penurun kolesterol.

Polifenol yang ada di dalam minuman penurun kolesterol ini dapat mencegah penumpukan kolesterol jahat (LDL) pada pembuluh darah arteri.

Pasalnya, penumpukan tersebut dapat memicu beberapa masalah kesehatan seperti serangan jantung ataupun stroke.

2. Jus delima

Dibandingkan jus apel, minuman yang satu ini mungkin lebih jarang terdengar.

Padahal, jus delima memiliki manfaat yang baik sebagai minuman penurun kolesterol.

Mengapa? Pasalnya, minuman ini mengandung antioksidan seperti yang terdapat pada apel, polifenol.

Namun, kadar polifenol dan antioksidan lain yang terdapat di dalam buah ini lebih tinggi dibandingkan berbagai jenis buah-buahan lainnya.

Bahkan, kandungan antioksidan yang terdapat pada buah ini jumlahnya tiga kali lipat lebih banyak, dibanding antioksidan yang terdapat pada teh hijau.

3. Kunyit asam

Jika Anda lebih suka minuman yang lebih tradisional, Anda bisa mengonsumsi kunyit asam untuk menurunkan kadar kolesterol.

BACA JUGAMengejutkan, Mengkudu Berkhasiat Melawan Tumor dan Kolesterol

Kandungan kurkumin yang terdapat pada kunyit dipercaya dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dan total kolesterol dalam darah. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co