Perdana Menteri Israel Ngamuk, Iran Dapat Ancaman Menakutkan

02 Agustus 2021 06:25

GenPI.co - Perdana Menteri Israel Naftali Bennett mengeluarkan peringatan keras kepada Iran di hari Minggu (1/8).

Dia mengatakan, Israel tahu bahwa Iran berada di belakang penyerangan kapal Mercer Street dan akan menanggapinya.

Pernyataan Bennett muncul setelah Iran membantah terlibat dalam pemboman hari Jumat (30/7)  di lepas pantai Oman, sebuah langkah yang disebut Bennet  sebagai  tindakan pengecut.

BACA JUGA:  Militer Israel Makin Digdaya, Dapat Benda Ganas ini dari AS

"Saya menentukan, dengan kepastian mutlak - Iran melakukan serangan terhadap kapal itu. Bukti intelijen untuk ini ada dan kami berharap komunitas internasional akan menjelaskan kepada rezim Iran bahwa mereka telah membuat kesalahan serius,” ancam Bennett

Israel telah mwminta tanggapan internasional terhadap serangan itu, namun menambahka bahwa pihaknya punya cara sendiri untuk mengirim pesan ke Iran.

BACA JUGA:  Pemimpin Tertinggi Iran Mendadak baik Hati dan Melakukan

“Kejahatan Iran tidak hanya membahayakan Israel, tetapi juga merugikan kepentingan global, yaitu kebebasan navigasi dan perdagangan internasional,” Bennett memperingatkan. 

Bennett mengatakan Iran menggunakan pesawat tak berawak untuk menyerang kapal, yang dipandang sebagai target Israel. Mercer Street, adalah kapal milik Jepang berbendera Liberia yang dikelola oleh Zodiac Maritime milik Israel.

BACA JUGA:  Timur Tengah Memanas, Iran Mulai Frontal, Israel Jadi Korban

Serangan itu sendiri  menewaskan kapten kapal Rumania dan seorang anggota awak Inggris. Mereka adalah korban pertama dalam kekerasan maritim yang sedang berlangsung antara Iran dan Israel. Bennett mengirim belasungkawa ke Inggris dan Rumania.

Kementerian Luar Negeri Iran membantah keterlibatan negaranya dalam serangan mematikan pada hari Minggu.

"Rezim Zionis (Israel) telah menciptakan teror dan kekerasan yang tidak aman ... tuduhan tentang keterlibatan Iran ini dikutuk oleh Teheran," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Iran Saeed Khatibzadeh dalam konferensi pers mingguan. 

Israel mulai mendorong kecaman Dewan Keamanan (DK) PBB terhadap Teheran atas serangan hari Jumat.

Bekerja dengan negara lain, terutama Inggris dan Amerika Serikat, dan lebih untuk memajukan diskusi DK tentang tindakan teroris serius oleh Iran yang bergabung dengan tindakan lain yang mempertanyakan dan membahayakan semua keamanan maritim dan perdagangan bebas,” beber sumber diplomatik Israel.

Duta Besar Israel untuk Amerika Serikat dan PBB Gilad Erdan bermaksud mengirimkan surat pengaduan resmi ke DK PBB untuk meminta pertemuan dan dikeluarkannya kutukan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co