Pohon Natal Baru Dipasang 2 Hari, Langsung Dibakar Orang Jahat

09 Desember 2021 06:25

GenPI.co - Sebuah pohon Natal setinggi 15 meter yang dipasang di kantor pusat FOX News, di Manhattan, AS, hangus dibakar orang jahat pada Rabu (8/12) dini hari.

Seseorang kemudian ditangkap lantaran dicurigai sebagai pelaku pembakaran hiasan Natal itu.

“Personel keamanan Fox News menelepon polisi tak lama setelah tengah malam ketika mereka melihat seorang pria memanjat pohon yang terletak di Sixth Avenue dan 48th Street itu,” kata polisi.

BACA JUGA:  Negosiasi Terseok-seok, AS Menghajar Iran dengan Sanksi Baru

Ketika petugas tiba di tempat kejadian, mereka melihat seorang pria, yang diidentifikasi sebagai Craig Tamanaha

Pria berusia  49, berlari dari pohon dan kemudian dibekuk.

BACA JUGA:  China Marah Besar, Sebut Amerika Serikat akan Membayar Mahal

Tamanaha kini menghadapi beberapa tuduhan, termasuk pembakaran, pelanggaran, dan perilaku tidak tertib.

Petugas pemadam kebakaran juga  memadamkan api agar tidak sampai meluas. Tidak ada yang terluka dalam insiden tersebut.

BACA JUGA:  Geger Skandal Besar eks PM Malaysia, Pengadilan Mengetok Palu

Pohon bertema merah, putih dan biru itu dihiasi dengan 10.000 ornamen kaca dan 100.000 lampu.

Pohon tersebut dinyalakan dalam sebuah upacara pada hari Minggu (6/12).

Fox mengatakan bahwa proses instalasi pohon Natal itu membutuhkan  21 jamu.

"Kami tidak akan membiarkan tindakan pengecut yang disengaja dan kurang ajar ini menghalangi kami," kata CEO FOX News Media Suzanne Scott dalam sebuah pernyataan. 

Dia menambahkan bahwa FOX kini  sedang dalam proses membangun kembali dan memasang pohon baru.

“Ini sebagai pesan bahwa akan ada kedamaian, cahaya, dan kegembiraan bahkan di saat-saat gelap seperti ini,” pungkas dia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co