Tanpa Sebab! Kelompok Bersenjata Al-shabab Serang Hotel Somalia

01 Februari 2021 22:29

GenPI.co - Kelompok bersenjata Somalia al-Shabab melancarkan serangan ke sebuah hotel di ibukota, Mogadishu, Somalia dengan menewaskan sedikitnya sembilan orang.

“Operasi sudah selesai sekarang. Sembilan orang termasuk empat penyerang tewas dan lebih dari 10 warga sipil terluka. Tidak ada listrik,” ucap Perdana Menteri Somalia, Mohamed Hussein Roble dalam pernyataannya, seperti dilansir dari The Associated Press, Senin (1/2/2021).

BACA JUGA: Pakistan Akhirnya Menerima Dosis Pertama Vaksin Sinopharm

Dia menambahkan bahwa di antara mereka yang tewas adalah mantan jenderal militer, Mohamed Nur Galal.

“Saya mengutuk serangan biadab itu. Semoga Allah mengasihani semua orang yang meninggal. Jenderal Mohamed Nur Galal, akan dikenang karena perannya selama lebih dari 50 tahun dalam membela negara,” katanya.

Sebuah kendaraan bermuatan bahan peledak menabrak pintu masuk hotel Afrik, dekat persimpangan strategis K-4 Mogadishu. Termasuk sejumlah pria bersenjata kemudian dengan cepat menyerbu hotel, menembaki staf dan pengunjung di dalam.

Saksi Ahmed Nur mengungkapkan ledakan itu membuat hotel bergetar saat ia duduk di dalam dan berbicara. semua orang panik, bingung, sambil melarikan diri melalui tangga ke dinding.

Sementara, pasukan pemerintah menanggapi serangan itu dan suara tembakan terdengar dari hotel. Polisi menyelamatkan banyak orang dari hotel, termasuk pemiliknya dan seorang jenderal militer.

Diketahui, Al-Shabab merupakan kelompok bersenjata terkait al-Qaeda yang berusaha untuk menggulingkan pemerintah negara yang didukung secara internasional, mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut melalui stasiun radio Andalus.

BACA JUGA: Aktivis Lingkungan Menentang Pekerjaan Pipa Minyak dan Gas AS

Al-Shabab juga sering melakukan pemboman dalam perangnya terhadap pemerintah Somalia, yang didukung oleh pasukan penjaga perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Uni Afrika (AU).

Dalam insiden terpisah, sedikitnya delapan anak tewas dan banyak lainnya terluka ketika sebuah bom meledak di daerah Golweyn, sekitar 40km (25 mil) utara kota pantai Merca, sekitar 120km (74 mil) selatan Mogadishu.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co