Istri Pakai Minyak Zaitun, Suami Pasti Gemetaran

19 Februari 2021 18:18

GenPI.co - Minyak zaitun yang selama ini digunakan memasak ternyata bisa dipakai oleh istri untuk membuat suami makin sayang.

Sebab, minyak zaitun memiliki berbagai kandungan yang sangat bagus untuk para wanita.

BACA JUGA: Awas! Mengonsumsi Kecambah Mentah Ternyata Sangat Berbahaya

Di dalam 100 mililiter minyak buah zaitun terkandung total 884 kalori (44 persen AKG harian) dan 100 gram lemak total.

Angka tersebut dapat mencukupi 153 persen kebutuhan lemak harian tubuh.

Sebagian besar kandungan lemak ini merupakan asam lemak tak jenuh tunggal yang baik bagi kesehatan.

Berikut ini tiga manfaat minyak zaitun untuk kesehatan:

1. Menjaga Kesehatan Hati

Berdasarkan hasil penelitian, minyak zaitun bisa melindungi hati dari stres oksidatif.

Stres oksidatif sendiri merupakan faktor utama dari penyakit jantung, kanker, serta gangguan sistem kekebalan tubuh.

2. Memperbaiki Rambut Bercabang

Minyak zaitun mengandung vitamin A dan E yang bisa membantu memperbaiki rambut kering bercabang akibat paparan sinar matahari dan polusi.

Minyak itu bisa terserap ke akar rambut dan kulit kepala sehingga memberikan kelembapan ekstra.

Cara menggunakannya pun sangat mudah. Oleskan sedikit minyak zaitun ke kulit kepala dan ujung-ujung rambut yang masih sedikit basah.

3. Mengurangi Ketombe

Kamu bisa mengurangi ketombe dengan cara mencampur minyak zaitun dengan sari lemon.

BACA JUGA5 Khasiat Cabai Hijau, Salah Satunya untuk Penderita Diabetes

Asam alami dalam jus lemon berperan mengikis lapisan ketombe yang biasanya disebabkan oleh kulit kering terkelupas.

Sementara itu, minyak zaitun berfungsi melembabkan lapisan kulit kepala baru di bawahnya. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co