AHY Punya Catatan Buruk, Peluang Menang Pilpres Tipis!

09 Juni 2021 19:25

GenPI.co - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) digadang-gadang menjadi sosok kuat untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Pengamat politik Saiful Huda Ems mengatakan praktis AHY hanya mengandalkan ketokohan sang ayah, Susilo Bambang Yudhoyono yang pernah menjabat sebagai Presiden RI dua periode.

Pasalnya, AHY punya catatan buruk dalam pertarungan politik di Pilkada DKI Jakarta karena kalah.

BACA JUGA:  M Qodari Bandingkan AHY dan SBY, Analisisnya Mengejutkan!

"Oleh karena itu, sangat susah sekali untuk mendongkrak AHY agar menang di Pilpres 2024," ucapnya kepada GenPI.co, Rabu (9/8).

Baginya, peluang AHY makin tipis karena banyaknya elit politik yang sudah trauma dengan karakter Partai Demokrat.

BACA JUGA:  Hasil Survei, Prabowo Subianto di Atas Angin, Tokoh Ini Pepet AHY

"Tidak pernah setia jika diajak koalisi," ucapnya.

Saiful menjelaskan, untuk Pilpres 2024 AHY hanya akan menjadi figur pelengkap saja.

"Artinya AHY hanya akan menjadi capres figuran belaka," ucapnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co