Partai Gerindra dan PDIP Berkoalisi, Benarkah?

29 November 2021 16:10

GenPI.co - Partai Gerindra dan PDIP dikabarkan berkoalisi. Tapi semua masih terasa sumir. Benarkah dua partai besar ini berkoalisi?

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad buka suara soal peluang koalisi antara PDI Perjuangan dengan partainya pada Pilpres 2024. 

"Saya rasa, nanti ditanyakan kepada Pak Muzani karena hari-hari kemarin memang Pak Muzani yang aktif untuk melakukan komunikasi," ujar Dasco di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (29/11).

BACA JUGA:  Minyak Goreng Curah Dilarang Dijual, Gerindra Beri Komentar Pedas

Politikus Partai Gerindra itu menjelaskan dirinya berbagi tugas dengan Muzani, mengingat kesibukannya sehari-hari di DPR. 

"Karena kesibukan saya sehari-hari di DPR maka kami harus berbagi tugas," tutupnya.

BACA JUGA:  Isu Fadli Zon Gabung Partai Ummat, Pengamat: Spiritnya Gerindra

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan pihaknya membuka peluang berkoalisi dengan PDI Perjuangan di Pilpres 2024 .

"Kita sama-sama bercita-cita membangun Indonesia dan kita sama-sama membela kepentingan rakyat," ujar wakil Ketua MPR itu.

BACA JUGA:  Teguran Prabowo Kepada Fadli Zon Jadi Bukti Loyalitas Gerindra

Menurtunya, hubungan antara Gerindra dan PDIP pernah mengalami fase naik turun.

"Kita pernah bekerjasama pada tahun 2009, lalu 2014 berpisah karena Gerindra oposisi,” ucap Muzani.

Dia mengatakan, saat ini Partai Gerindra kembali bersama dalam koalisi pemerintahan Jokowi-Maruf.

Muzani mengatakan, ke depan Gerindra ingin bekerjasama lagi untuk membesarkan dan membangun Indonesia. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Agus Purwanto Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co