GenPI.co - Direktur Political and Public Policy Studies (P3S) Jerry Massie angkat suara terkait catatan pemerintah yang menyebut terdapat adanya 107 kasus kematian yang diakibatkan oleh Covid-19 dalam satu hari, pada Sabtu (12/2).
Jerry lantas menyalahkan Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin.
Pasalnya, menurut Jerry, ketiga bawahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut membiarkan nyawa warga negara Indonesia melayang lagi.
“Penanganan Covid-19 gagal total! Luhut Binsar Panjaitan, Erick Thohir, dan Budi Gunadi Sadikin harus mundur dari jabatannya sebagai menteri,” ujar Jerry kepada GenPI.co, Senin (14/2).
Menurut Jerry, hal ini bisa terjadi karena menteri yang ditugaskan oleh Jokowi tidak kompeten dalam penanganan pandemi Covid-19 di tanah air sehingga terjadi kegagalan.
“Luhut, Erick, dan Budi Gunadi sebaiknya lempar handuk saja. Dia sudah gagal total dalam menangani pandemi Covid-19 tangani karena tak berkompeten dan bukan bidangnya,” tuturnya.
Dirinya sangat menyayangkan apa yang terjadi belakangan ini.
Pasalnya, Jerry menilai para pembantu Jokowi tidak berupaya maksimal sehingga bisa ada 100 orang yang meninggal dalam sehari.
“Pemerintah ini kebanyakan program. Mulai dari Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga pemberian vaksin. Tapi semua itu saya nilai gagal total,” tandasnya.
Seperti diketahui, Sebelumnya Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2P) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi membeberkan alasan terkait kejadian ini.
Menurutnya Siti Nadia, kasus kematian ini terjadi pada masyarakat dengan penyakit penyerta (komorbid), lanjut usia (lansia) dan belum menerima vaksinasi. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News