Roy Suryo Bicara AHY untuk Pilpres 2024, Demokrat Harus Hati-hati

29 Mei 2022 22:10

GenPI.co - Pakar telematika Roy Suryo membongkar peluang Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Pilpres 2024. 

Menurut dia, jika melihat perolehan suara Pemilu 2019, posisi Partai Demokrat sulit untuk mengusung AHY.

Sebab, Demokrat memerlukan minimal dua partai koalisi untuk mengusung AHY pada Pemilu 2024.

BACA JUGA:  Jadi Saksi Ahli Pelanggaran Ilegal Akses, Roy Suryo: Tidak Salah

"Mengusung AHY itu cukup sulit jika melihat suara di DPR. Mereka setidaknya perlu dua partai koalisi. Itu juga akan sulit jika AHY yang diusung," ucap Roy Suryo kepada GenPI.co di Jakarta Selatan, Jumat (27/5/2022).

Roy Suryo juga menjelaskan mantan partainya itu perlu memiliki strategi jika ingin mengusung AHY.

BACA JUGA:  Jubir PSI Sindir Roy Suryo, Apa Tidak Punya Panci?

Dia menilai kekuatan Demokrat tidak mudah menuju Pemilu 2024.

Selain itu, Demokrat perlu membuat atau bergabung dengan salah satu koalisi yang terbentuk.

BACA JUGA:  Roy Suryo Buka-bukaan Soal Fitnah di Kemenpora, Akhirnya Bahagia

Namun, Demokrat harus berhati-hati dalam menentukan koalisi.

"Kalau gabung koalisi dengan partai besar, Demokrat akan sulit mengusung AHY. Sebab, partai besar biasanya sudah memiliki calonnya sendiri," jelasnya.

Oleh karena itu, posisi AHY dan Demokrat cukup memprihatinkan karena akan kesulitan menuju 2024.

"Demokrat dan AHY perlu berhitung lebih matang guna mengikuti pertarungan Pilpres 2024," tuturnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co