Posisi Menpan RB Bakal Diisi Kader PDIP, Kata Hasto

07 Agustus 2022 20:35

GenPI.co - Posisi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) pengganti Tjahjo Kumolo disebut bakal dari kader partai  PDI Perjuangan.

Hal itu dipastikan Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto. Menurutnya saat ini kandidat calon Menpan RB sedang digodog oleh Megawati.

"Ibu Megawati Soekarnoputri bersama dengan Bapak Presiden Jokowi setelah 40 hari wafatnya Pak Tjahjo, akan menyampaikan siapa pengganti pak Thahjo,” ujar Hasto dikutip ANTARA, Minggu (7/8).

BACA JUGA:  Ganjar Pranowo Mendadak Kenang Masa Pendidikan Bersama Kader PDIP

Menurut dia, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati dan Presiden Joko Widodo telah beberapa kali bertemu.

Dikatakan pula bahwa secara khusus sudah disampaikan beberapa nama, kemudian ada finalisasi dari beberapa nama itu

BACA JUGA:  Menpan RB: CPNS yang Mengundurkan Diri Dilarang Mendaftar Lagi

"Yang jelas itu berasal dari kader PDI Perjuangan," kata Hasto.

Hingga saat ini belum ada pejabat definitif sebagai Menteri PAN-RB setelah wafatnya Tjahjo Kumolo pada tanggal 1 Juli 2022.

BACA JUGA:  Ganjar Pranowo Dinilai Pantas Isi Kursi Menpan RB

Tjahjo merupakan salah satu kader PDI Perjuangan yang menduduki kabinet pemerintahan saat ini.

Namun, lanjut dia, soal pengisian jabatan Menpan RB sebaiknya tak perlu dipersoalkan sekarang karena sekerang sudah ada menteri ad interim, yaitu Tito Karnavian sebagai pengganti sementara.(ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hafid Arsyid

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co