Firli Bahuri Jadi Ketua KPK, Ini Profil 4 Komisioner KPK Lainnya

13 September 2019 13:53

GenPI.co - Irjen Firli Bahuri terpilih sebagai Ketua KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) periode 2019-2023 melalui voting yang dilakukan dalam rapat Pleno Komisi III yang digelar di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (13/9). Selain Firli Basuri, DPR juga menetapkan 4 komisioner KPK lainnya yang akan mendampingi Firli Basuri.

Keempat orang yang dipilih DPR sebagai Komisioner KPK adalah Alexander Marwata, Lili Pintauli Siregar, Nurul Ghufron dan Nawawi Pomolango. Berikut profil singkat empat Komisioner KPK Periode 2019-2023.

Alexander Marwata

Pria kelahiran Klaten, Jawa Tengah, 26 Februari 1967 ini merupakan petahana pertama yang terpilih kembali menjadi pimpinan KPK. Alexander Marwata menempuh pendidikan tinggi D4 Jurusan Akuntansi Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) dan S1 Ilmu Hukum di Universitas Indonesia. 

Sejumlah jabatan penting yang pernah ditempati Alexander di antaranya adalah Kepala Divisi Yankum dan HAM Kantor Wilayah Hukum dan HAM Yogyakarta, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM di Kantor Wilayah Hukum dan HAM Sumatera Barat, Direktur Penguatan HAM di Direktorat Jenderal HAM Kementerian Hukum dan HAM serta menjadi hakim ad hoc di Pengadilan Tinggi Tipikor Jakarta dan hakim pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.

Lili Pintauli Siregar

Lili Pintauli Siregar merupakan perempuan satu-satunya yang terpilih sebagai pimpinan KPK. Perempuan kelahiran Bangka Belitung, 9 Februari 1966 ini merupakan seorang advokat yang pernah menjadi Komisioner Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) selama dua periode, yaitu 2008-2013 dan 2013-2018. 

Lili menempuh pendidikan hukum pada jenjang S1 dan S2 di Universitas Islam Sumatera Utara (UISU), Medan. Sepanjang karirnya, Lili pernah memimpin divisi advokasi dan divisi perburuhan, menjabat Direktur Eksekutif Puskabumi pada 1999-2002, dan menjadi anggota Panwaslu Kota Medan pada tahun 2003 sampai 2004. 

Nurul Ghufron

Pria kelahiran Sumenep, 22 September 1974 ini merupakan seorang dosen berpangkat golongan III D yang menjabat sebagai Dekan Fakultas Hukum Universitas Jember. Ghufron kerap menulis karya ilmiah dengan tema pidana korupsi. Salah satu tulisannya yang populer adalah jurnalnya berjudul 'Kedudukan Saksi Dalam Menciptakan Peradilan Pidana Yang Bebas Korupsi'. 

Baca juga:

Ini Rekam Jejak Firli Bahuri, Ketua KPK Periode 2019-2023

Firli Bahuri Terpilih Jadi Ketua KPK 2019 - 2023

Nawawi Pomolango

Nawawi Pomolango merupakan hakim Tipikor yang dipilih menjadi pimpinan KPK. Nawawi mengawali kariernya sebagai hakim pada tahun 1992 di PN Soasio Tidore, Kabupaten Halmahera Tengah. 

Namanya mulai dikenal saat bertugas di PN Jakarta Pusat dalam kurun 2011-2013. Kemudian Nawawi menjabat sebagai Ketua PN Jakarta Timur pada 2016 dan menjadi hakim Pengadilan Tipikor Jakarta hingga saat ini.

Sedangkan Firli Bahuri merupakan pria kelahiran Prabumulih, Sumatera Selatan, 8 November 1963. Saat ditetapkan sebagai Ketua KPK, Firli Bahuri tengah menjabat sebagai Kapolda Sumatera Selatan sejak 20 Juni 2019. 

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Maulin Nastria Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co