Cyrus Margono, Kiper Indonesia yang Direkrut Klub Liga Champions

03 September 2021 02:30

GenPI.co - Mengenal Cyrus Margono, kiper keturunan Indonesia yang direkrut oleh klub yang pernah berkompetisi di Liga Champions.

Nama Cyrus Margono seketika berdengung kencang di telinga para fans sepak bola Indonesia belum lama ini.

Hal tersebut tak lepas dari Cyrus yang berhasil menjajaki karier dengan bergabung ke klub sepak bola Eropa.

BACA JUGA:  Harga Witan Lebih Mahal dari Egy Saat Didatangkan Lechia Gdansk

Ya, Cyrus Margono yang berposisi sebagai kiper ini resmi bergabung klub raksasa Yunani, yakni Panathinaikos.

Melansir dari Prasinostypos, media olahraga asal Yunani, Cyrus tidak akan langsung bermain di level senior Panathinaikos.

BACA JUGA:  Gabung Lechia Gdansk, Witan Sulaeman Bisa Lebih Hoki dari Egy

Diketahui, Cyrus Margono yang saat ini menginjak usia 20 tahun tersebut akan membela Panathinaikos U-23 terlebih dahulu.

Usut punya usut, Cyrus Margono merupakan kiper keturunan Indonesia-Persia, tetapi lahir di Amerika Serikat.

BACA JUGA:  Buka-bukaan, FK Senica Sebut Egy Maulana Vikri Bawa Keberuntungan

Darah Indonesia Cyrus Margono diketahui mengalir dari sang ayah, sedangkan darah Persia dari sang ibu.

Sejatinya, Cyrus Margono dapat dibilang sebagai pemain sepak bola asal Indonesia, atau Persia, bahkan Amerika Serikat.

Mengingat umurnya masih 20 tahun dan belum pernah membela timnas senior manapun, Cyrus Margono dapat memilih ketiga negara tersebut sebagai pelabuhannya.

Hanya saja, media Yunani Prasinostypos justru memperkenalkan Cyrus sebagai pemain asal Indonesia.

“Panathinaikos menandatangani Cyrus Margonos untuk tim U-23. Seorang penjaga gawang berusia 20 tahun dari Indonesia, tetapi dibesarkan di New York,” tulis Prasinostypos.

“Setelah lulus dari Universitas Denver dan sempat trial di akademi Inter pada 2015, sekarang saatnya untuk membuat lompatan ke Eropa, atas nama Panathinaikos,” tambahnya.

Lebih lanjut, keberhasilan Cyrus Margono menjadi pemain Panathinaikos dianggap sebagai bukti bahwa pesepak bola Indonesia juga bisa berkarier di Eropa.

Asalkan, pemain tersebut memiliki modal yang bagus, yakni motivasi besar dan pembimbing yang tepat.

“Kedatangannya di Panathinaikos diakui oleh Margono sebagai peluang pribadi yang besar. Namun, sekaligus menjadi bukti nyata bahwa anak-anak Indonesia dan negara-negara Asia lainnya bisa melakukan lompatan ke Eropa. Asalkan ada motivasi yang benar dan bimbingan yang benar,” tutupnya.

Di sisi lain, Panathinaikos sebagai klub baru Cyrus Margono ini sempat berkompetisi di ajang Liga Champions.

Namun, belakangan ini klub raksasa asal Yunani tersebut mulai jarang tampil di ajang Liga Champions karena ketatnya persaingan di Liga Yunani.

Terakhir kali Panathinaikos berkompetisi di ajang Liga Champions terjadi dalam fase putaran ketiga play-off 2015 lalu.

Kala itu, Panathinaikos harus takluk dari raksasa asal Belgia, Club Brugge, dengan agregat 2-4.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co