Memble, Manchester City Dikalahkan Southampton

22 Januari 2022 18:47

GenPI.co - Manchester City tampil memble saat melawan Southampton pada pekan ke-33 Liga Inggris alias Premier League 2019/2020.

City dikalahkan Southampton dengan skor 0-1 di St Mary’s Stadium, Minggu (5/7/2020).

Saat itu Manchester City diperkuat Riyad Mahrez, Raheem Sterling, Gabriel Jesus, dan Fernandinho.

BACA JUGA:  Chelsea Menggila, Manchester City Babak Belur di Etihad Stadium

Pelatih City pun masih yang sekarang, yakni Pep Guardiola. Di sisi lain, Southampton mengandalkan Che Adams, Danny Ings, dan Alex McCarthy.

Petaka bagi City terjadi pada menit ke-16. Adams mencetak gol spektakuler dari jarak 40 yards.

BACA JUGA:  Manchester City Hancur Lebur, Southampton Pesta Gol di Kandang

Itu adalah gol pertama Adams bagi Southampton dalam 30 pertandingan.

Pada musim sebelumnya, dia mencetak 22 gol dalam 46 laga bersama Birmingham City di kasta kedua Liga Inggris.

BACA JUGA:  Ronaldo Menggila, Manchester United Bantai West Ham di Kandang

Hasil minor melawan Southampton membuat Guardiola untuk kali pertama sepanjang kariernya menelan tiga kekalahan beruntun pada laga tandang di liga.

Manchester City juga sudah menelan sembilan kekalahan di Liga Inggris pada 2019/2020.

Sementara itu, Southampton mengakhiri rentetan enam kekalahan beruntun melawan Manchester City di Liga Inggris.

Sebelumnya, kali terakhir Southampton mengalahkan City ialah pada Mei 2016.

Manchester City akan kembali bersua Southampton pada lanjutan Liga Inggris 2021/2022 di St Mary’s Stadium, Minggu (23/1) dini hari WIB. Siapa yang akan menang? (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co