Resep Kue Lapis Surabaya, Superlembut dan Enak Banget

18 Juni 2021 00:15

GenPI.co - Kue lapis Surabaya atau spikoe tak hanya mudah ditemukan di Surabaya, Jawa Timur tapi juga di daerah lain, termasuk Jakarta.

Kamu mudah mendapatkan kue lapis yang lembut dan enak ini.

Namun, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah.

BACA JUGA:  Resep Ikan Kembung Asam Padeh, Nikmat Tiada Terkira, Guys

Untuk membuatnya, kamu bisa mempraktikkan resep masakan yang diunggah YouTube Chalistaa Kitchen.

Bahan-bahan:

BACA JUGA:  Resep Soto Ayam Lamongan yang Menggugah Selera, Buatnya Mudah Kok

A
150 Gram mentega
1/2 Sendok teh vanila bubuk

B
15 Butir kuning telur
125 Gram gula pasir

BACA JUGA:  Resep Garam Asam Ayam Enggak Pakai Santan, Rasanya Segar Banget

C
60 Gram tepung terigu
10 Gram susu bubuk
10 Gram Maizena

Bahan lain
½ Sendok makan cokelat pasta
Selai stroberi

Cara membuatnya:

Tuang bahan A dalam wadah, dan mixer dengan kecepatan tinggi hingga mengembang dan putih pucat. Sisihkan.

Dalam wadah lain tuang bahan B, mixer hingga mengembang dan kental. Masukkan bahan C yang disaring, aduk, lalu mixer sebentar.

Lalu masukkan bahan A, aduk menggunakan spatula.

Bagi dua adonan. Salah satu bagian adonan ditambahkan cokelat pasta.

Siapkan loyang ukuran 22 cmx30 cm yang dialasi dengan kertas roti.

Tuang dalam loyang terpisah adonan tanpa cokelat dan adonan dengan cokelat.

Hentakkan beberapa kali, dan panggang dengan suhu 170 derajat Celsius selama 20 menit.

Jika sudah matang, keluarkan dari loyangnya dan biarkan hingga dingin.

Satukan dua kue yang telah dipanggang ini dengan selai stroberi di salah satu permukaan atas bolu. Secukupnya saja lapisan stroberinya. Lalu tekan sedikit dengan tangan.

Rapikan pinggiran kue supaya lebih cantik. Kini potong-potong kuenya, dan sajikan.

Kue lapis Surabaya begitu lembut dan enak banget. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co