Pendap Olahan Ikan Menyerupai Pepes, Kuliner Bangsawan Bengkulu

13 Desember 2019 14:47

GenPI.co - Pendap olahan ikan khas Bengkulu menjadi primadona. Sebab, sangat difavoritkan oleh warga setempat, tentunya jika berkunjung ke sana makanan ini sangat direkomendasi.

Pendap adalah olahan ikan yang mamadukan kekhasan cita rasa bumbu rempah, cabe giling dengan kelapa muda yang sudah diparut lalu dikukus bersamaan ikan dibalut dengan daun talas.

BACA JUGA: Untuk Bekal Si Kecil, ini Resep Praktis Bakso Goreng Kornet

Secara kasat mata memang menyerupai olahan ikan pepes. Tapi ada perbedaan sedikit untuk proses pembuatanya.

Jika pada umumnya ikan pepes adalah ikan yang sudah dibumbui lalu dibalut dengan daun pisang. Kalau pendap harus dibungkus terlebih dahulu dengan daun talas beberapa lapis sebelum dibalut dengan daun pisang.

Hal tersebur untuk menimbulkan cita rasa yang sudah melekat di lidah warga Bengkulu dengan sensasi rasa daun talas.

Untuk proses pembuatanya memang memakan waktu terbilang cukup lama. Yakni 6-8 jam saat dikukus.

BACA JUGA: Bukan Kaleng-kaleng, Gulai Pisang Enak Banget! Yuk Bikin

Efek dari lamanya proses pematangan pendap membuat mampu tahan hingga lima hari.

Dahulu hindangan ini disajikan untuk para raja dan bangsawan di Bengkulu. Dipastikan rasanya sangat menggoda selain kaya bumbu kombinasi rasa, dan uniknya daging ikan yang empuk sampai ketulangnya. 

Jika ingin menikmati Pedap ikan, ada salah satu tempat yang sudah legendaris di Bengkulu. Yaitu di rumah Ibu Fatmawati atau Cik Timah yang berada di Jalan Enggano, Pasar Bengkulu RT 05/RW 02 No. 25, Kota Bengkulu.

Wisawatan dapat menikmati pendap di sana tentunya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Andri Bagus Syaeful

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co