Mau Lihat Gigi Hiu Raksasa? Di Sini Tempatnya!

18 Juni 2020 01:14

GenPI.co - Jika berlibur ke Lampung, salah satu destinasi alam yang wajib dikunjungi adalah Pantai Gigi Hiu Kelumbayan. 

Objek wisata ini menyuguhkan keindahan alam yang luar biasa yang belum banyak terekspos, sehingga sering disebut sebagai surga tersembunyi di Lampung.

Sesuai dengan namanya, pantai ini dipenuhi dengan deretan batu-batu raksasa yang bentuknya menyerupai gigi hiu. 

BACA JUGA: Menikmati Sejuknya Udara di Taman Wisata Kopeng

Batu-batu karang tersebut membuat Pantai Gigi Hiu Kelumbayan menjadi destinasi alam yang unik dan berbeda dari yang lainnya.

Di tempat ini wisatawan dapat menikmati panorama alam yang sangat indah. Waktu terbaik untuk berkunjung ke pantai ini adalah saat matahari terbit dan terbenam.

 Karena masih belum banyak dikunjungi wisatawan, fasilitias di Pantai Gigi Hu Kelumbayan masih sangat minim. 

Untuk wisatawan yang ingin menginap, bisa mencari tempat singgah atau home stay yang disediakan oleh warga setempat.

Selain itu, akses jalan menuju ke pantai ini juga cukup sulit. Jalannya masih berupa jalanan tanah bercampur dengan bebatuan yang bergelombang, sehingga wisatawan tidak dapat menggunakan mobil. 

Untuk bisa datang ke pantai ini, wisatawan bisa menyewa ojek kampung yang ada di sekitar Desa Kelumbayan.

Tenang saja, rasa lelah dan sulitnya akses menuju ke tempat ini akan langsung terbayar begitu melihat keindahan alam di Pantai Gigi Hu Kelumbayan.

BACA JUGA: Kali Talang, Wisata Alam Instagramable di Klaten

Lokasi Pantai Gigi Hiu Kelumbayan itu teletak di Kecamatan Kelumbayain, Kabupaten Tanggamus, Lampung, Indonesia. 

Untuk mencapai lokasi ini, butuh waktu sekitar kurang lebih 5 jam dari Kota Bandar Lampung.

Untuk bisa masuk ke objek wisata ini, pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp10.000 per orang. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co