Agar Tak Salah Jalan, Perhatikan Rekayasa Lalu Lintas Mayday

Agar Tak Salah Jalan, Perhatikan Rekayasa Lalu Lintas Mayday - GenPI.co
Hari Buruh (Sumber- Tribun Batam)

GenPI.co — Kepolisian Daerah Metro Jaya telah menyiapkan rekayasa lalu lintas terkait peringatan hari buruh atau Mayday yang jatuh pada Rabu, hari ini, 1 Mei 2019. Kasubagminops Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Jamal Alam menuturkan, rekayasa arus akan terkonsentrasi di sekitar Istana Negara.

"Penutupan dan pengalihan arus fleksibel dan menyesuaikan perkembangan situasi dan kebutuhan," kata Jamal saat dikonfirmasi, Selasa 30 April 2019. Menurut dia, sembilan titik wilayah yang mesti diwaspadai masyarakat ketika melintas di sekitar Jalan Medan Merdeka.

Pertama, arus lalu lintas dari Jalan MH Thamrin menuju Jalan Medan Merdeka Barat akan dialihkan ke Jalan Kebon Sirih. Sedangan dari arah Jalan Abdul Muis ke Jalan Budi Kemuliaan, akan diluruskan ke Jalan Fachrudin.

"Arus dari Jalan Abdul Muis ke Jalan Museum diluruskan ke Tanah Abang I. Sedangan Abdul Muis ke Jalan Gajah Mada, dialihkan ke Tanah Abang 1," tutur Jamal.

Selanjutnya, Jamal menerangkan, arus yang dari Jalan Suryopranoto menuju Jalan Majapahit dialihkan ke Jalan IR H Juanda. Lalu, kendaraan yang dari Jalan Hayam Wuruk menuju Jalan Majapahit dialihkan ke Jalan IR H Juanda.

"Arus yang dari Lapangan Banteng Barat Masjid Istiqlal menuju ke arah Harmoni dialihkan di Tugu Adipura kanan arah Pasar Baru. Arus yang dari Jalan Merdeka Timur ke Jalan Merdeka Utara dialihkan ke Jalan Perwira. Arus yang dari Jalan M.I Ridwan Rais yang akan menuju Jalan Merdeka Selatan diluruskan ke Jalan Medan Merdeka timur," jelasnya.

Baca juga: Hari Buruh, Polisi Kawal Ribuan Buruh Bekasi ke Jakarta

Sementara itu, pihak Kepolisian bekerja sama dengan Dinas Perhubungan DKI Jakarta, juga menyiapkan area parkir saat mayday yang di antaranya;

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya