Studi Alam Gamplong Banyak Dikunjungi saat Libur Lebaran

Studi Alam Gamplong Banyak Dikunjungi saat Libur Lebaran - GenPI.co
Ilustrasi - Tenun Desa Wisata Gamplong.

GenPI.co - Selama libur lebaran, sebanyak 77.721 orang berkunjung ke Kabupaten Sleman. Deretan wisata yang banyak dikunjungi dari mulai Obelix Hills hingga Studio Alam Gamplong yang merupakan lokasi syuting sutradara kondang, Hanung Bramantyo.

Kepala Dinas Pariwisata Sleman Suci Iriani Sinuraya mengatakan dari seluruh destinasi yang tercatat jumlah kunjungannya, wisata alam masih menjadi favorit.

BACA JUGA: Petugas Medis di Sleman Meninggal, Tracing Covid-19 Berlanjut

Menurut Suci, desa dan destinasi wisata seperti Grojogan Watu Purbo, Kaliurang dan Kaliadem, Embung Senja, Bukit Breksi, Obelix Hills, Bukit Klangon.

Kemudian Blue Lagoon, Plunyon Kalikuning dan Lava Bantal menjadi tujuan sebagian besar wisatawan dengan angka kunjungan sebesar 47.787 wisatawan.

“Sementara  kunjungan wisatawan dengan tujuan destinasi candi berkunjung ke Candi Prambanan, Kraton Ratu Boko, Candi Ijo, Candi Sambisari, dan Candi Banyunibo sebanyak 12.061 wisatawan,” katanya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (18/5).

Suci mengatakan untuk tingkat kunjungan ke museum yaitu Museum Gunung Merapi (MGM), Ullen Sentalu, dan Monjali dikunjungi 878 wisatawan.

“Kunjungan pada destinasi wisata buatan seperti Jogja Bay, Studio Alam Gamplong, Jogja Exotarium, Agro Wisata Bhumi Merapi, The World Landmark, Sindu Kusuma Edupark diminati oleh 12.979 wisatawan,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya