PNS Misterius yang Terima Gaji dan Uang Pensiun, Ternyata…

PNS Misterius yang Terima Gaji dan Uang Pensiun, Ternyata… - GenPI.co
Ilustrasi (foto: Shutterstock)

GenPI.co - Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana mengungkapkan hal yang mengejutkan terkait data aparatur sipil negara (ASN).

Ternyata, sudah selama puluhan tahun, negara membayar gaji kepada 97 ribu PNS dan pensiunan yang orangnya tidak ada alias misterius.

BACA JUGAPentolan Honorer K2 Kembali Angkat Bicara Soal Passing Grade PPPK

Bima Haria Wibisana mengungkapkan, sosok PNS misterius itu ternyata bisa muncul, karena banyak yang tidak melakukan pendataan. 

"Sejak Indonesia merdeka, baru dua kali kali dilakukan pemutakhirkan data," kata Bima dalam kick off meeting pemutakhiran data mandiri ASN dan pejabat pimpinan tinggi (PPT) non-ASN secara virtual, Senin (25/5/2021).

Disebutkan, pemutakhiran pertama dilakukan pada tahun 2002 melalui pendataan ulang PNS (PUPNS) secara manual. Karenanya membutuhkan waktu lama, dan biaya yang sangat besar. 

Proses mahal dan lama itu juga menghasilkan data yang tidak sempurna, karena tetap masih banyak yang perlu dimutakhirkan. 

"Bahkan masih banyak juga data-data yang palsu," ujarnya.  

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya