7 Kecamatan di Bantul Diprioritaskan Terima Vaksinasi, Ada Sewon

7 Kecamatan di Bantul Diprioritaskan Terima Vaksinasi, Ada Sewon - GenPI.co
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. Foto: JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Wakil Bupati Bantul, Joko Purnomo mengatakan ada tujuh kecamatan atau kapanewon di Bantul yang diprioritaskan mendapat vaksinasi. Hal itu dilakukan karena 7 kecamatan tersebut memunculkan kasus Covid-19 lebih dari 50 kasus.

Joko Purnomo menjelaskan 7 kecamatan itu menjadi prioritas satgas Covid-19 kabupaten untuk mengurangi penyebaran kasus dengan vaksinasi.

"Jadi kami sepakat gugus tugas akan turun langsung ke masyarakat untuk melakukan vaksinasi dan sosialisasi 5M dan 3M ke tujuh kapanewon yang warganya banyak terpapar Covid-19," ujar Joko seperti yang dilansir dari Ayoyogya.com, Selasa (8/6/2021).

BACA JUGA:  Muncul Klaster Baru di Bantul, Klaster Padus Gereja

Joko menjelaskan, ketujuh kapanewon itu terdiri dari Kasihan, Pandak, Sewon, Banguntapan, Jetis, Imogiri, dan Sedayu.

"Itu yang akan kami fokuskan untuk dilakukan edukasi sekaligus sosialisasinya," ujarnya.

BACA JUGA:  Gempa Bumi 2006 di Bantul, BNPB Bakal Bangun Tempat Edukasi

Joko merinci, lokasi kasus Covid-19 yang angkanya di atas 60 orang itu terdiri dari Kapanewon Pandak, Kasihan, Sewon, Jetis, dan Banguntapan.

"Sementara kasus yang mencapai 50-60 orang itu Sedayu serta Imogiri. Sisanya kapanewon lain hanya 10-40 orang itu terbagi-bagi," ungkapnya.

BACA JUGA:  Syawalan di Bantul Hanya Boleh di Zona Hijau dan Kuning

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Bantul Agus Budi Raharja mengatakan, vaksinasi akan digencarkan di tujuh kapanewon yang mempunyai kasus pasien konfirmasi positif Covid-19 cukup banyak, dengan sasaran para lansia. Agus mengatakan, lansia sangat rawan terpapar Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya