1.797 Penderita Covid-19 di Kudus Masih Isolasi Mandiri

1.797 Penderita Covid-19 di Kudus Masih Isolasi Mandiri - GenPI.co
Kondisi isolasi terpusat untuk penderita Covid-19 di Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Minggu (13/6/2021). (FOTO: ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif)

GenPI.co - Sebanyak 1.797 orang penderita Covid-19 di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah saat ini masih menjalani isolasi mandiri.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pun meminta supaya pemerintah kabupaten setempat mengoptimalkan tempat isolasi terpusatnya yang berkapasitas 779 orang.

“Jika ada warga yang menolak diisolasi di Asrama Haji Donohudan Boyolali dan ingin di Kudus sja, maka bisa mengoptimalkan tempat isolasi terpusat,” katanya di Kudus, Minggu (13/6).

BACA JUGA:  Varian Baru Covid-19 Mengintai, Warga Kudus Diminta di Rumah Saja

Ganjar mengungkapkan Pemkab Kudus telah menyediakan tempat isolasi terpusat, yakni di rusunawa hingga di masing-masing kecamatan.

Rusunawa Bakalan Krapyak yang mempunyai kapasitas 180 orang pun saat ini baru terisi 20 orang.

BACA JUGA:  Waspada, Varian Baru Covid-19 di Kudus Cepat Mewabah!

Sedangkan tempat isolasi di masing-masing kecamatan total mempunyai kapasitas 599 orang.

“Potensi yang ada sudah dipetakan. Kebutuhan tempat tidur dan sumber daya manusia juga segera dihitung. Selanjutnya tinggal eksekusi,” ucapnya.

BACA JUGA:  Kudus Ditemukan Varian Baru Covid-19? Ini Pengakuan Bupati

Ganjar menyebut jumlah penderita Covid-19 di Kudus yang menjalani isolasi mandiri mencapai 1.797 orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya