Pernyataan Jusuf Kalla Tak Pantas Sebagai Negarawan

Pernyataan Jusuf Kalla Tak Pantas Sebagai Negarawan - GenPI.co
Mantan Wapres Jusuf Kalla. Foto: PR Paramadina

GenPI.co - Akademisi politik Philipus Ngorang mengatakan mantan Wapres Jusuf Kalla (JK) tak perlu mengluarkan pernyataan yang kontrovesial soal ekonomi Umat Islam pincang.

Menurut Ngorang, ketimpangan ekonomi memang terjadi di Indonesia. Namun, keadilan ekonomi baru bisa diwujudkan jika latar belakang masyarakat tidak dikotak-kotakan.

“JK nggak perlu mengeluarkan pernyataan seperti itu sebenarnya,” ujarnya kepada GenPI.co, Jumat (20/6).

BACA JUGA:  3 Tokoh Ini Punya Harta Kekayaan Bikin Jantung Berdebar

Namun, Ngorang memaklumi hal tersebut. Pasalnya, JK memberikan pidato di dalam forum yang mayoritas beragama muslim.

“Pidato itu memang disampaikan dalam acara yang anggotanya beragama muslim. Namun, pernyataannya sangat tendesius,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Mantan Jubir Presiden, Sudahlah Pak Jokowi Lempar Handuk Saja

Pengajar di Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie itu mengatakan bahwa JK seharusnya tidak menyampaikan perbandingan yang seperti itu.

“Tidak perlu membandingkan antara ekonomi masyarakat dan agama yang dianut,” katanya.

BACA JUGA:  Ferdinand Bilang Ucapan Novel Bamukmin Cuma Omdo, Telak

Ngorang memaparkan bahwa JK hanya perlu menyampaikan ketimpangan sosial di Indonesia sebagai suatu fakta saja.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya