Pak Jokowi, Tolong Dengarkan Saran Baznas

Pak Jokowi, Tolong Dengarkan Saran Baznas - GenPI.co
Presiden Jokowi (foto: ANTARA)

GenPI.co - Direktur Utama Badan Amil dan Zakat Nasional (Baznas) Arifin Purwakananta mendadak menyebut Indonesia perlu meniru Selandia Baru dalam menangani covid-19

Menurut dia, dari data Duta Besar Indonesia di sana, masyarakat turut membantu untuk menyelesaikan masalah pandemi. 

Pernyataan tersebut tertuang ketika diskusi daring KedaiKOPI, yang mana Arifin yakin Indonesia bisa seperti Selandia Baru. 

BACA JUGA:  Pengamat Politik: Pemerintah Jokowi Sudah Antikritik

"Pemerintah Selandia Baru mengeklaim bahwa strategi untuk pandemi yaitu dengan melibatkan masyarakat. Jadi, seluruh warga negara untuk bisa membantu yang lain," ucap Arifin dikutip GenPI.co, Jumat (2/6/2021). 

Arifin menjelaskan bahwa secara alamiah masyarakat Indonesia suka membantu individu yang lain. 

BACA JUGA:  Akademisi: Pemerintah Jokowi Kini Akan Selalu Salah

Menurut data Baznas, kata Arifin, potensi masyarakat dalam membantu sesama itu sangat besar. 

Dengan demikian, peluang tersebut seharusnya dapat dimanfaatkan pemerintah untuk bisa bersama-sama menyelesaikan pandemi covid-19. 

BACA JUGA:  Ketua BEM ini Beri Julukan Menohok Lain untuk Jokowi

"Potensi masyarakat dalam mengatasi berbagai hal terkait covid-19, baik sisi kesehatan dan ekonominya terjadi dan itu memiliki dampak yang sangat besar," jelasnya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya