Yaqut Mendadak Beber Takut Kepada Tuhan, Ada Apa?

Yaqut Mendadak Beber Takut Kepada Tuhan, Ada Apa? - GenPI.co
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas (Foto: Dok Kemenag)

GenPI.co - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengajak umat beragama untuk tidak meributkan rasat takut kepada Tuhan. Dia juga meminta tidak meributkan urusan takut pada penyakit.

"Sudut pandang keagamaan mengajarkan takut kepada Allah dan takut pada penyakit, kan, demikian," kata Yaqut dalam keterangannya, Sabtu (24/7).

Yaqut menjelaskan, manusia diperintahkan untuk ikhtiar terlebih dahulu, kemudian bertawakal kepada Allah.

BACA JUGA:  Luhut Pandjaitan Beri Perintah Tegas, Gus Yaqut Langsung Bergerak

Menurutnya, tidak ada tawakal tanpa didahului ikhtiar. Dalam penanganan pandemi covid-19 ini misalnya, semua pihak harus kompak dan saling mendukung terhadap kebijakan yang telah diterapkan.

Dengan demikian, masyarakat bisa bersatu untuk hal yang lebih penting, yakni menyelamatkan nyawa orang dari pandemi.

BACA JUGA:  Mendadak Yaqut Keluarkan Perintah Tegas, 50 Ribu Orang Dikerahkan

"PPKM Level 4 atau 3 ini merupakan ikhtiar dari pemerintah melawan covid-19," katanya.

Yaqut lantas mengajak tokoh agama dan ormas keagamaan untuk menjaga ketenangan umat dan persatuan di Indonesia.(*)

BACA JUGA:  Pernyataan Yaqut Soal Meninggal Akibat Covid-19, Mohon Disimak

Lihat video seru ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya