Cegah Banjir, Ratusan Pasukan Dikerahkan, Semua Bergerak Cepat

Cegah Banjir, Ratusan Pasukan Dikerahkan, Semua Bergerak Cepat - GenPI.co
Ilustrasi - Sejumlah alat berat diterjunkan untuk bersih-bersih kali. Foto: Kominfotik Jakarta Utara.

GenPI.co - Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim bersama jajarannya melakukan kegiatan gerebek lumpur dan sampah yang berlangsung di Kali Sunter depan Rumah Pompa Waduk Rawa Badak Utara, Kecamatan Koja, Minggu (3/10/2021).

Bahkan, ratusan pasukan gabungan dari masing-masing unit terkait disertai kelengkapan alat berat dikerahkan.

Menurutnya, kegiatan ini sebagai suatu rangkaian upaya mengantisipasi musim penghujan dan bisa menuntaskan permasalahan genangan di Jakarta Utara.

BACA JUGA:  Musim Hujan Menyapa, Wali Kota Minta Pusat Jangan Sampai Banjir

"Kita gerebek bareng-bareng supaya saat terjadi hujan dengan intensitas tinggi, airnya bisa langsung mengalir ke laut," ujar Ali Maulana Hakim dalam rilis yang diterima GenPI.co.

Di sisi lain, kegiatan ini nantinya bukan hanya di Kali Sunter, melainkan sejumlah titik lainnya akan dilakukan hal yang sama. 

BACA JUGA:  Mengerikan, Jakarta Utara Terancam Tenggelam

"Kita sudah petakan titik-titik rawan genangan dan lokasi itu akan menjadi prioritas dalam pelaksanaan gerebek lumpur dan sampah di setiap kecamatan," terang dia.

Dalam kegiatan tersebut, petugas gabungan dari sejumlah unit terkait bergerak cepat untuk proses pengangkutan lumpur, membersihkan sampah, dan penopingan pohon.

BACA JUGA:  Raja Keraton Agung Sejagat Ternyata Warga Ancol Jakarta Utara

"Disini kita bisa melihat bahwa untuk menyelesaikan masalah perlu dikerjakan bersama. Ini adalah tanggung jawab kita bersama termasuk masyarakat untuk ikut mengatasi permasalahan genangan," ungkap Ali.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya