KPU dan Bawaslu Dianggap Sudah Masuk Angin

KPU dan Bawaslu Dianggap Sudah Masuk Angin - GenPI.co
11 Orang Tim Seleksi Anggota KPU-Bawaslu Disorot Foto: Jpnn/Ricardo

GenPI.co - Peneliti Kata Rakyat Alwan Ola Riantoby mengatakan bahwa publik menganggap Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) masuk angin.

Pasalnya, publik sempat kehilangan kepercayaan pada KPU dan Bawaslu dalam penyelenggaraan Pemilu 2019.

“Pemantau pemilu semua dianggap sudah masuk angin dan kita butuh pemantau dari luar negeri,” ujarnya dalam diskusi “Nasib Pemilu di Tangan Timsel”, Senin (22/11).

BACA JUGA:  Pendaftar Anggota KPU-Bawaslu Meningkat Disorot KoDe Inisiatif

Alwan mengatakan bahwa Tim Seleksi (Timsel) Calon Anggota KPU Periode 2022-2024 harus bisa bekerja dengan transparan.

Pasalnya, Timsel Calon Anggota KPU sudah memiliki catatan hitam dalam menjalani proses rangkaian pemilu.

BACA JUGA:  KPU Nilai Perdebatan Jadwal Pemilu 2024 Tidak Ganggu Persiapan

“Saat itu ada kasus Eks Komisioner KPU Wahyu Setiawan yang terjerat kasus suap terkait pergantian antarwaktu anggota DPR RI periode 2019-2024,” katanya.

Menurut Alwan, kasus tersebut adalah kasus pidana terakhir terkait kepemiluan.

BACA JUGA:  KoDe Inisiatif Minta Timsel Buka Soal Calon Anggota KPU-Bawaslu

Di luar kasus pidana, masih ada lagi dugaan pelanggaran kode etik yang menyeret anggota KPU Pusat dan Daerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya