Kronologi Saksi Pengaturan Skor Liga 3 Ditabrak, Ada yang Tertawa

Kronologi Saksi Pengaturan Skor Liga 3 Ditabrak, Ada yang Tertawa - GenPI.co
Zha Eka Wulandari yang merupakan saksi dugaan pengaturan skor Liga 3 Jawa Timur ditabrak orang tak dikenal. Foto: ANTARA/Vicki Febrianto

GenPI.co - Zha Eka Wulandari yang merupakan saksi dugaan pengaturan skor Liga 3 Jawa Timur ditabrak orang tak dikenal di Jalan Tirto Mulyo, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Kamis (25/11) pukul 18:30 WIB.

Zha mengaku pada saat itu dirinya baru mengisi e-toll di salah satu ritel modern. Dia mengaku dipanggil Polda Jawa Timur pada Jumat (26/11).

“Saya dan suami disalip dari sebelah kiri, kemudian kami terjatuh," kata Zha, Jumat (26/11).

BACA JUGA:  Timnas Indonesia dalam Ancaman, Laos Bawa Striker Liga Prancis

Dia menjelaskan, saat itu ada sepeda motor yang menyalip dari kanan. Menurut Zha, si pengendara menggunakan jaket hitam.

Zha menuturkan, pengendara itu sempat tertawa. Zha mengaku dirinya dan suaminya sempat mengurangi kecepatan kendaraan.

BACA JUGA:  Bantai Lokomotiv Moscow, Lazio Lolos Fase Grup Liga Europa

Mereka pun sempat membicarakan perilaku pengendara yang menyalip dan tertawa itu.

Sejurus kemudian ada sepeda motor lain yang menyalip dari kiri. Zha dan suaminya terjatuh.

BACA JUGA:  Liverpool Bantai Porto di Liga Champions, Salah Ukir Rekor Gila

“Kendaraan itu lampunya tidak menyala. Kendaraan itu yang menyebabkan saya dan suami jatuh ke sisi kanan," kata Zha.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya