Letusan Gunung Semeru, Kondisi Sumberwuluh Mengerikan

Letusan Gunung Semeru, Kondisi Sumberwuluh Mengerikan - GenPI.co
Letusan Gunung Semeru, Kondisi Sumberwuluh Mengerikan

GenPI.co - Senin (6/12) hari ketiga letusan Gunung Semeru, tim penyelamat terlihat menggali sebuah spot sedimen yang menimbun di desa Sumberwuluh, Lumajang.

Meski tanpa alat memadai, mereka berhasil mengeluarkan jasad seorang anak laki-laki dari timbunan lumpur yang telah mengeras itu.

Semeru, gunung tertinggi di pulau Jawa mengamuk keras pada Sabtu (4/12) petang.

BACA JUGA:  Amukan Gunung Semeru: Karakteristik Terkuak, Ancamannya Ngeri

Dalam peristiwa itu sedikitnya 15 orang tewas akibat awan panas dan abu yang membakar. Selain korban tewas, 27 lainnya belum ditemukan..

Sumberwuluh, tempat mayat anak 13 tahun itu dievakuasi,  merupakan salah satu desa yang paling terdampak oleh letusan dan erupsi guguran awan Semeru.

BACA JUGA:  Prabowo-Sandi Dianggap Berkhianat, PA 212 Lebih Pilih 5 Tokoh ini

Pemandangan di desa itu mengenaskan. Lapisan lumpur menutup hampir mencapai atap rumah. Truk-truk pun terbenam penuh.

Upaya pencarian dan penyelamatan dihentikan sementara pada Minggu (5/12) sore. 

BACA JUGA:  Gunung Semeru Menderu, Jenderal Andika Kerahkan Pasukan

Sebab, ada kekhawatiran hujan lebat akan menyebabkan lebih banyak abu panas dan puing-puing jatuh dari kawah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya