Pemprov DKI Bakal Usir Pencari Suaka di Trotoar Kebon Sirih

Pemprov DKI Bakal Usir Pencari Suaka di Trotoar Kebon Sirih - GenPI.co
Pencari suaka yang bertahan hidup di atas trotoar di Kebon Sirih, Jakpus. (ist)

GenPI.co - Sekda DKI Jakarta Saefullah mengatakan, pihaknya menunggu instruksi dari United Nations High Commissioner for Refugeest (UNHCR) dalam menindak keberadaan para pencari suaka yang tidur di trotoar Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Saefullah menyebut, pihaknya sudah menyurati UNHCR agar segera mengeluarkan solusi terbaik terkait permasalahan tersebut.

"Nanti kalau memang UNHCR kesulitan dalam mencari tempat, ya UNHCR harus bikin surat ke Pemprov DKI, kan ini bukan persoalan sederhana," kata Saefullah di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (10/7/2019).

Saefullah menuturkan, bila yang ada di sana merupakan warga Ibu Kota, maka pihaknya segera mengambil tindakan untuk menertibkan mereka.

BACA JUGA: Pencari Suaka Afghanistan Dirikan Tenda di Trotoar Kebon Sirih

"Ini bukan persoalan warga DKI. Kalau warga DKI, itu begitu kejadian juga kita respons. Kalau bencana, tiga jam langsung kita kasih makan dan dikasih tenda. Itu standart kita," katanya.

Menurut dia, yang berwenang dalam masalah ini merupakan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu). Nantinya, Kemenlu berkoordinasi dengan Pemprov DKI untuk membantu mencari lokasi.

"Jadi kita sedang menunggu ini, menunggu dari kementrian luar negeri sama UNHCR diskusinya seperti apa nanti apa yang Pemprov bisa lakukan, kita lakukan," tutupnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya