Erick Thohir Menguak Misteri KKN Desa Penari, Di sini Lokasinya

Erick Thohir Menguak Misteri KKN Desa Penari, Di sini Lokasinya - GenPI.co
Erick Thohir saat berbincang dengan Sudirman, pengelola wisata Rowo Bayu Banyuwangi. Foto: Instagram @erickthohir

GenPI.co - Menteri BUMN RI Erick Thohir menguak misteri Desa Penari di Banyuwangi, Jawa Timur yang menjadi latar kisah dari KKN Desa Penari, film horor yang kini sedang viral.

Untuk menguatkan data, ia pun tak tanggung-tanggung mendatangkan pria bernama Sudirman yang merupakan Pengelola dan Pengurus Rowo Bayu, lokasi syuting film tersebut.

Melalui unggahan reel Instagramnya, Sudirman menceritakan penuturan dari Kepala Desa Rowo Bayu di Kabupaten Banyuwangi mengenai enam mahasiswa asal Surabaya yang menjalankan KKN di Desa Rowo Bayu pada 2008.

BACA JUGA:  Nessie Judge Endus Hal Aneh di KKN di Desa Penari

Ia menceritakan di antara mahasiswa tersebut, dua di antaranya menjalin hubungan asmara dan menjelajah ke luar desanya.

Mereka kemudian diceritakan mengunjungi sebuah desa bernama Desa Penari.

BACA JUGA:  Laris Manis, Film KKN di Desa Penari Tembus 3 Juta Penonton!

"Dia keluar dari daerahnya ya agak di utaranya, di situ ketemu dengan seseorang, diajak mampir ke rumahnya, sampai di rumahnya diberi suguhan, dijamu makanan," kata Sudirman dikutip reel Erick Thohir, Rabu (18/5).

Ia mengatakan kemudian sepasang kekasih ini kembali ke tempat KKN-nya setelah diberi bekal makanan oleh orang yang menjamu mereka.

Mereka kemudian menceritakannya kepada teman-temannya di tempat KKN. Namun, teman-temannya pun tidak percaya dengan kisah tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya