Menanam Tanaman Kadaka, Bikin Rumah Makin Asri dan Kaya Manfaat

Menanam Tanaman Kadaka, Bikin Rumah Makin Asri dan Kaya Manfaat - GenPI.co
Dengan menanam tanaman kadaka, bisa bikin rumah semakin asri dan kaya dengan manfaat. (foto: Andri Bagus/GenPI.co)

GenPI.co - Jika rumah kamu butuh sentuhan tumbuhan hijau, cobalah memelihara tanaman kadaka.

Sebab, tanaman hias kadaka bakal membuat rumah bertambah asri, dengan perawatan yang cukup mudah.

Salah satu penjual tanaman hias di Parung, Bogor, Atin Fauzi mengatakan tanaman kadaka tidak gampang mati meski kondisi lingkungan yang berbeda dari tempat membelinya.

BACA JUGA:  Tanaman Hias Harga Miring, Mampir ke Arco Parung, Banyak Pilihan

Hal itu menjadi banyak orang memilih menanam kadaka di rumah.

"Uniknya, tanaman ini juga mudah beradaptasi dengan berbagai jenis lingkungan," ujarnya kepada GenPI.co, Minggu (5/6).

BACA JUGA:  Konon, Tanaman Walisongo Kuning Membawa Keberuntungan

Selain itu, perawatan tanaman kadaka cukup dengan rutin menyiram dan memberikan pupuk saja agar tetap subur.

Atin mengatakan tanaman kadaka juga memiliki manfaat untuk pengobatan.

BACA JUGA:  Pria Konsumsi Tanaman Ini, Performa di Ranjang Makin Joss

Sebab, tanaman kadaka dipercaya bisa menghilangkan memar atau bengkak di bagian tubuh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya