Prof Azyumardi Azra Meninggal Bukan Karena Covid-19

Prof Azyumardi Azra Meninggal Bukan Karena Covid-19 - GenPI.co
Warga mengisi buku tamu saat bertakziah ke rumah duka almarhum Azyumardi Azra di Ciputat, Tangerang Selatan, Banten. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal/aww.

GenPI.co - Raushan Fikri Usada, putra sulung almarhum Prof Azyumardi Azra membantah ayahnya yang meninggal dunia dalam suatu kunjungan kerja di Malaysia akibat terpapar Covid-19.

"tidak benar sama sekali," ujarnya kepada wartawan di rumah duka di kawasan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Jawa Barat, Senin (19/9).

Fikri mengatakan berdasarkan informasi yang diterima dari pihak rumah sakit, almarhum meninggal akibat serangan jantung.

BACA JUGA:  Jenazah Prof Azyumardi Azra Dimakamkan di TMP Kalibata, Mohon Doanya

"Keletihan yang berakibat pada serangan jantung," ucap dia.

Sebelumnya, kata dia, almarhum tidak pernah mengeluh sakit jantung.

BACA JUGA:  Gatot Nurmantyo Bongkar Celah Ferdy Sambo, Kapolri Disebut

"Tidak, sama sekali tidak. Ini pertama kali, mendadak banget," katanya.

Ayahnya mengembuskan napas terakhir di RS Serdang, Selangor, Malaysia, pada Minggu pukul 12.30 waktu setempat.

BACA JUGA:  PDIP Lewati Ganjar Pranowo di Acara Pemenangan Pemilu di Jateng

Mantan rektor UIN Jakarta itu berpulang setelah sempat dirawat sejak Jumat (16/9) akibat gangguan kesehatan yang dialaminya saat melakukan kunjungan kerja ke Malaysia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya