Pesantren di Indonesia Harus Siap Hadapi Tantangan Teknologi

Pesantren di Indonesia Harus Siap Hadapi Tantangan Teknologi - GenPI.co
Pondok Pesantren Darunnajah Pondok Labu. Foto: Web Darunnajah

GenPI.co - Perkembangan teknologi dan informasi yang cepat telah memberikan pengaruh besar bagi tatanan hidup masyarakat, khususnya di dunia pesantren.

Oleh karena itu, sudah selayaknya dunia pesantren mengubah pola kesehariannya dengan menyeimbangkan gaya perkembangan teknologi tersebut.

Untuk menyikapi hal tersebut, para kiai yang tergabung dalam Forum Gus Discussion (FGD) Se-Indonesia menggelar acara musyawarah di Pondok Pesantren Ora Aji Sleman, Yogyakarta, Minggu (18/9).

BACA JUGA:  Anak Buah Prabowo Bilang Jokowi Cari Aman

"Tentunya para kiai (yang hadir, red) ingin menyesuaikan zaman dan teknologi dalam mengelola pesantren tanpa melanggar ketentuan syariat, kultur dan budaya pesantren, serta ketaatan terhadap hukum NKRI," kata Ketua Forum Kiai, Nyai, Gus, dan Ning Indonesia (FKNGNI) Luqman HD Attarmasi dalam keterangannya, Rabu (21/9).

Tak hanya kiai, kata Luqman, forum tersebut juga turut dihadiri oleh kalangan dari organisasi Islam lainnya.

BACA JUGA:  Pendeta Gilbert Ingatkan Kamaruddin, Jangan Menyebarkan Isu Berbahaya

"Hadir dalam acara itu dari unsur PBNU, PWNU, dunia akademisi dan kalangan kampus, serta dari SAS Institute," ujar dia.

Adapun dari hasil musyawarah tersebut, para kiai memutuskan ada beberapa poin yang bisa dilakukan tiap pesantren di Indonesia supaya tetap mengikuti perkembangan zaman.

BACA JUGA:  Tak Ada Upacara Pencopotan Bintang Dua di Pundak Ferdy Sambo

"Ada 8 rekomendasi dari pertemuan para kiai, semoga bermanfaat untuk semua pesantren di Indonesia," tandas Luqman.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya